KORAN NUSANTARA
Headline indeks Surabaya

Sekjen PKB Tak Jamin Mazlan Bisa Jadi Wakil Ketua Dewan Gantikan Musyafak Rouf

Mazlan MansurSurabaya (KN) – Meski dalam rapat pleno pengurus DPC PKB Surabaya, Mazlan Mansyur memperoleh skor tertinggi, namun tidak menjamin akan mulus menjadi wakil ketua DPRD Surabaya menggantikan posisi Musyafak Rouf yang di PAW.Hal ini disampaikan Sekjen DPP PKB, Imam Nahrawi disela-sela Harlah ke-15 PKB di gedung Diklat Depag Jl Ketintang Madya Surabaya, Minggu (4/8/2013) petang.

Menurut dia, mekanisme internal PKB untuk penetapan pimpinan dewan harus ada rekomendasi dari pimpinan DPP. “Tapi nama-nama calon harus diusulkan oleh DPC. Selanjutnya DPC mengirim surat ke DPW untuk mendapatkan rekom, setelah itu baru dikirim dan DPP akan memutuskan nama yang layang menjabat wakil ketua dewan,” ujarnya.

Imam Nahrawi mengatakan, calon yang diajukan DPC minimal harus dua nama. Dan nama-nama tersebut nantinya akan menjalani fit and proper test oleh DPP. Lebih lanjut, ia menuturkan, sejauh ini DPC belum menyetorkan nama-nama yang dipersiapkan untuk menggantikan posisi Musyafak Rouf sebagai wakil ketua DPRD Surabaya. Hal ini mungkin karena pengurus DPC lagi konsentrasi pembagian zakat lebaran dan pemenangan Pilgub 2013. “Ya,sampai detik ini kita terima surat dari DPC maupun DPW,” tandasnya.

Dia kembali menegaskan, hasil rapat pleno DPC PKB bebera waktu lalu tidak bisa dijadikan pertimbangan untuk penentuan calon wakil ketua DPRD Surabaya pengganti Musyafak Rouf. Karena itu, DPC harus mengusulkan lagi dua nama ke DPP. “Setiap kebijakan itu harus baru lagi. Nanti DPC kami minta untuk rapat pleno lagi dan diajukan ke DPP,”ucapnya.

Soal ancaman Musyafak Rouf yang akan melakukan gugatan kepada DPC maupun DPP, Imam Nahrawi menuturkan, di bulan suci ramadan dan mau lebaran ini seharusnya saling memaafkan lahir batin. “Jangankan Pak Musyafak, semua komponen bangsa akan kita rangkul. Semua orang yang ingin bersama-sama PKB kita beri ruang yang luas. Karena itu, kalau ada orang mau gugat tolong diurungkan niatnya. Eman, nanti keluar amunisi banyak, tapi tidak berhasil,” katanya.

Begitu juga dengan PAC-PAC yang mempertanyakan Muscablub, Nahrawi dengan tegas menyatakan bahwa keputusan tertinggi ada di DPP.

Sementara Ketua DPC PKB Surabaya, Syamsul Arifin menuturkan, pihaknya sesegera mungkin akan mengirimkan nama-nama calon wakil ketua DPRD Surabaya pennganti Musyafak ke DPP. Hanya saja, sampai detik ini 4 nama calon belum menandatangani pakta integritas. “Ya, 1-2 hari setelah lebaran nama-nama itu akan kita kirim ke DPP. Sebab sampai sekarang 4 calon itu belum menandatangani pakta integritas,” ungkapnya. (anto)

Related posts

Peran Bakorwil Dinilai Penting Guna Dorong UMKM Agar Tetap Bertahan

kornus

Pasar Tani hingga Mangrove Eco Run Siap Meriahkan Peringatan HUT Pertama KRM Surabaya

kornus

Satgas Pamtas Yonif Para Raider 328 Amankan 143 Kg Vanili Illegal

kornus