KORAN NUSANTARA
Headline indeks Jatim

DPR RI Berharap Tidak Ada Warga di Jatim Kehilangan Hak Suaranya Dalam Pilkada Serentak

Surabaya (MediaKoranNusantara.com) – Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI, Fandi Utomo berharap pelaksanaan coklit yang dilaksanakan KPU benar benar dilakukan sesuai aturan dan undang – undang, sehingga tidak ada hak warga yang tertinggal akibat tidak tercatat dalam coklit. “Dari laporan yang kita dapat baik dari bawaslu maupun KPU seperti di Kabupaten Sidoardjo. Semua sudah siap dalam melaksanakan coklit. Dengan kesiapan ini maka diharapkan tidak ada warga yang hilang hak suaranya dalam pilkada serentak,” ujar Fandi yang juga Wakil Ketua Komisi II DPR RI ditemui di kantor KPU Jatim, Sabtu (20/1/2018).

Senada, anggota DPR RI lainnya, Adies Kadir berharap tidak ada hak warga khususnya di Jatim yang hilang haknya dalam pilkada serentak termasuk pilgub Jatim 2018 bulan Juni. “Kita juga berharap agar pihak keamanan juga bisa menjamin keamanan pelaksanaan pilkada serentak di Jatim khusunya pilgub Jatim. Termasuk dalam coklit yang dilakukan KPU hari ini, pihak kepolisian kita harapkan bisa melakukan pendampingan bila diperkukan dalam pelaksanaan coklit,”ujarnya Adies yang juga anggota Komisi III.

Sementara itu ketua KPU RI, Arif Budiman mengatakan, kegiatan coklit ini serentak dilakukan mulai hari ini di seluruh propinsi kota dan Kabupaten yang menyelenggarakan pilkada serentak 2018. “Gerakan ini dilakukan oleh KPU agar dalam pilkada serentak tgl 27 Juni, data terkait pemilih visa valid dan hak warga untuk menggunakan hak pilihnya tidak terabaikan karena tidak tercatat sebagai pemilih,” ujarnya.

Dijelaskan Arif Budiman, gerakan Coklit ini juga dilakukan untuk mengingatkan semua elemen yang ada mulai penyelenggara pemilu, pemegang kebijakan pemerintahan baik DPRD maupun Eksekutifnya untuk ikut terlibat dalam pelaksanaan coklit agar tidak ada hak warga yang tertinggal dalam menggunakan hak pilihnya di pilkada serentak. “Kita menargetkan selama 30 hari kedepan mulai hari ini pelaksanaan Coklit ada sekitar 130 juta pemilih di pilkada serentak 2018 secara nasional yang bisa di data dalam pelaksnaan coklit,” jelasnya.

Dalam kegiatan launching gerakan Coklit serentak ini, juga dilakukan video conference yang dilakukan dari sekretariat KPU Jatim oleh ketua KPU RI Arif Budiman dengan beberapa KPU propinsi, kabupaten/kota di Jatim terkait kesiapan dalam melakukan Coklit serentak 2018. (KN01)

Related posts

Anggota Polrestabes Surabaya Ringkus Perampok Bank Berpistol

kornus

Pemkot Tolak Tol Tengah Kota, DPRD Surabaya Tolak Bahas RPJPD Surabaya

kornus

Buruh Unjuk Rasa Desak Walikota Surabaya Revisi UMK

kornus