KORAN NUSANTARA
Headline Nasional

Positif COVID-19 Periode 23-30 Agustus 2021 Turun 90 Persen

“Hal ini terlihat dari tren kasus konfirmasi secara nasional yang turun hingga 90,4 persen pada hari ini, secara spesifik di Jawa-Bali turun hingga 94 persen,” kata Luhut dalam jumpa pers virtual, Senin (30/8/2021).

Dia membeberkan jumlah kabupaten/kota yang berubah status menjadi PPKM Level 2 meningkat dari 10 menjadi 27 daerah, PPKM Level 3 naik dari 67 menjadi 76 daerah, dan PPKM Level 4 turun dari 51 menjadi 25 daerah.

Selain itu, pada pekan ini wilayah aglomerasi Malang Raya dan Solo Raya masuk PPKM level 3, menyusul Jabodetabek, Bandung Raya, dan Surabaya Raya. Sementara wilayah aglomerasi Semarang Raya turun dari PPKM Level 3 ke PPKM level 2.

“Terdapat dua wilayah aglomerasi yang masih level 4 yaitu DI Yogyakarta dan Bali, dua-duanya saya kira akan masuk pada level 3 bukan minggu depan tapi beberapa hari ke depan, Bali menunjukkan tren perbaikan dari waktu ke depan, ” jelasnya.

Khusus untuk wilayah Bali, dalam arahan Presiden beliau meminta secara khusus untuk segera dilakukan pengecekan dan intervensi di lapangan. “Untuk itu, kami akan kembali turun ke lapangan untuk kembali melihat kendala yang dihadapi supaya tren perbaikannya dapat
dipercepat,” jelasnya.

Seiring dengan turunnya kasus dan banyaknya kabupaten kota yang turun level, kita melihat pemulihan ekonomi berjalan cepat. Pemulihan yang cepat tercermin dari Survei Mandiri Institute yang menunjukkan peningkatan indeks belanja dan kunjungan ke tempat belanja di Jawa Bali. Selain itu, pemulihan juga terlihat dari mobilitas masyarakat untuk retail and recreation yang meningkat pesat.

Diketahui sebelumnya Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali memperpanjang masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat atau PPKM level 4, 3, dan 2 di Pulau Jawa – Bali hingga 6 September 2021. (ip/sup)

Related posts

Rohani Siswanto : Komisi A Siap Kawal Hasil Seleksi Sekdaprov Jatim

kornus

Jenderal Italy Resmikan Patung Garuda di Lebanon

kornus

Gelar Reses II di Mojokerto, Hidayat Siap Fasilitasi Aspirasi Masyarakat dan Dorong Para Pemuda untuk Kreatif Ciptakan Usaha Mandiri

kornus