KORAN NUSANTARA
indeks Surabaya

Surabaya Dan Bandung Sepakati Kerjasama Bidang Pariwisata

Surabaya (KN) – Pemkot Surabaya dan Pemkot Bandung akan mengembangkan kerjasama bidang pariwisata. Program kerja ini akan dilaksanakan susuai dalam draft kerjasama yang telah ditantangani bersama.

Hal itu seiring dilakukannya penandatanganan naskah kesepakatan bersama oleh Wakil Walikota Surabaya Bambang DH dan Walikota Bandung Dada Rosada Balai Kota Surabaya, Jumat (31/8) siang.

Hubungan antar kedua kota ini sejatinya telah terjalin sejak 23 Juli 2007 dengan masa berlaku lima tahun, hingga 23 Juli 2012. Namun, baik Kota Pahlawan maupun Kota Kembang, sepakat untuk melanjutkan kerjasama tersebut.

Sebagaimana tercantum dalam draft kerjasama yang baru, bahwa ruang lingkup kerjasama meliputi urusan lingkungan hidup, ketahanan pangan, komunikasi dan informatika, otoda, pemerintahan umum, administrasi umum dan keuangan daerah, perangkat daerah, serta kepegawaian dan persandian. Dengan tetap memberi perhatian pada bidang industri, perdagangan dan pariwisata.

Di situ juga dinyatakan bahwa naskah kesepakatan bersama tersebut berlaku selama satu tahun terhitung sejak ditandatangani dengan evaluasi sekurang-kurangnya setiap enam bulan sekali.

Menurut Wali Kota Bandung Dada Rosada, kerjasama merupakan suatu kebutuhan setiap daerah, khususnya bagi Bandung sebagai Kota Jasa yang bermartabat. Ia juga tak henti-hentinya memuji Surabaya yang telah terbukti berhasil, utamanya dalam bidang pengelolaan lingkungan dan manajemen pemerintahannya.

“Saya merasa perlu banyak belajar dari Surabaya, untuk itu saya instruksikan kepada jajaran saya agar mencontoh program-program yang diterapkan Pemkot Surabaya. Apalagi untuk urusan penghijauan kota, keindahan dan estetika, serta sistem pengelolaan keuangan dan barang jasa. Sangat penting bagi kami untuk menerapkan itu semua,” kata orang nomor satu di Pemkot Bandung itu.

Mendengar itu, Wakil Wali Kota Surabaya Bambang DH, balik memuji keberhasilan Kota Bandung dalam mengembangkan sejumlah sentra perdagangan. Ia mengakui, kerjasama ini telah membawa dampak positif bagi kedua belah pihak. Namun, menurutnya tetap harus ada suatu manfaat baru.

“Saya harap ini tidak hanya sebatas penandatangaan naskah saja, melainkan harus ada inovasi dalam hubungan dua kota. Misalnya, pertukaran pelajar. Selama ini, dengan Bandung belum, tapi untuk daerah-daerah lain, kami sudah melaksanakan pertukaran pelajar,” ujarnya.

Sementara itu, Asisten II Sekkota Surabaya, Muhlas Udin menambahkan, beberapa kegiatan yang dilakukan dalam mengisi kerjasama tersebut antara lain, fasilitasi promosi produk-produk UKM melalui event-event pameran di kedua kota, partisipasi kegiatan kebudayaan, saling belajar tentang penanganan cagar budaya, pemanfaatan ruang terbuka hijau (RTH) dan pengelolaan sampah berbasis masyarakat.

Menariknya, adanya rencana pembentukan jaringan kerjasama kepariwisataan dalam bentuk Tourism Information Service (TIS). “Melalui link promosi bersama ini dapat memperluas cakupan promosi kepariwisataan, yang tentunya itu sangat menguntungkan,” tutur Muhlas. (anto)

 

Foto : Wakil Walikota Surabaya Bambang DH dan Walikota Bandung saat menangatangani kesepakatan kerjasama

Related posts

Divonis 3,5 Tahun Oleh Pengadilan Tinggi DKI, Susno Akan Ajukan Kasasi

kornus

Pasca Debat, Elektabilitas Eri Cahyadi dan Armudji Diyakini Melonjak

kornus

Gubernur Pastikan Kegiatan Belajar di Rumah Bagi Siswa Jatim Kembali Dimulai 2 Juni Besok

kornus