KORAN NUSANTARA
Hankam Headline indeks

Danrem 082/CPYJ Minta Personel Agar Berkomunikasi Aktif dengan Masyarakat

Mojokerto (MediaKoranNusantara.com)  – Komandan Koren (Danrem) 083/CPYJ Kolonel Arm Rulu Chandrayadi, S. H, meminta seluruh personel di jajarannya untuk aktif berkomunikasi dengan masyarakat.Upaya itu, kata Danrem, merupakan salah satu tujuan guna meningkatkan keharmonisan hubungan antara TNI dan masyarakat, khususnya Korem yang selama ini sudah terjalin dengan sangat baik.

“Selama ini, TNI sudah mendapat tempat di hati masyarakat. Untuk itu, jaga dan pelihara terus kepercayaan masyarakat terhadap TNI,” jelasnya. Rabu, 13 Maret 2019.

Tidak hanya itu, menjelang pelaksanaan pesta demokrasi mendatang, orang nomor satu di tubuh Korem 082/CPYJ itu menegaskan kepada seluruh personelnya agar tetap bersikap netral. “Pegang teguh netralitas,” tandasnya.

Sementara itu, hal senada juga dikatakan oleh Mayor Inf Nur Yakin. Pasi Komsos staf Teritorial Korem itu menuturkan, komunikasi yang sudah terjalin dengan sangat baik itu, hendaknya dijadikan suatu pedoman untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan di kalangan masyarakat.

Sebab, kata Mayor Nur Yakin, komunikasi sosial merupakan salah satu upaya dalam pembinaan teritorial yang harus dilakukan oleh prajurit TNI-AD di wilayah tugas masing-masing personel.

“Pada pelaksanaan pemilu mendatang, kita bisa mengetahui sejauh mana kemampuan prajurit Korem dalam berkomunikasi sosial dengan segenap komponen bangsa,” imbuhnya. (KN01/Penrem 082/CPYJ)

 

 

Related posts

Petugas Bea Cukai Juanda Gagalkan Pengiriman Senjata Api Elegal

kornus

Jalur Penghubung Malang-Lumajang Putus Ditimbun Longsor

redaksi

Perkembangkan Ekonomi Santri Sebagai Sebuah Kekuatan

kornus