KORAN NUSANTARA
indeks Nasional

Panglima TNI dan Pejabat Mabes TNI Hadiri Ceramah Rohani Islam

Jakarta (KN) – Panglima TNI Laksamana TNI Agus Suhartono, S.E., didampingi Kasum TNI Marsdya TNI Daryatmo, S.Ip., Irjen TNI Letjen TNI Geerhan Lantara dan para Asisten Panglima TNI serta segenap pejabat teras TNI menghadiri ceramah rohani Islam yang disampaikan oleh Ustad Ahmad Al-Habsi di GOR A.Yani Mabes TNI Cilangkap Jakarta, Kamis (20/09/2012). Ceramah yang diadakan setiap bulan ini menyampaikan tentang suri tauladan Nabi Muhammad SAW semasa hidupnya yang mendapatkan gelar dari Allah SWT dan tertera dalam Al-Qur’an sebagai Rahmatal Lil’alamin artinya Nabi pembawa rahmat bagi umat Islam.

Dalam ceramahnya Ustad Ahmad Al-Habsi menyampaikan bahwa sebagai umat Islam, hendaknya dapat mengambil contoh dari kepribadian Nabi Muhammad SAW. Ia menggambarkan dalam kepemimpinan Nabi apabila baik pemimpinnya, maka baik pula prajurit yang di pimpinnya. Ada tiga kecerdasan yang dimiliki oleh Nabi Muhammad SAW yaitu : pertama, kecerdasan Spiritual artinya bahwa manusia semakin tambahnya usia diharapkan semakin kuat iman seseorang. Kedua, kecerdasan emosional adalah sosok yang mampu memaafkan ketika orang lain menyakitinya dan ketiga, kecerdasan sosial artinya suka memberi tanpa orang lain memintanya. Menurut Ahmad Al-Habsi, ketiga kecerdasan Nabi tersebut apabila diikuti akan membawa selamat bagi umat Islam di dunia dan akhirat.

Hal demikian dapat dijadikan suri tauladan bagi prajurit TNI dalam menjalankan tugasnya. Oleh karena itu, dengan memahami tugas, melaksanakan dengan penuh keikhlasan adalah wujud dari kepatuhan seorang prajurit kepada bangsa dan negara serta bentuk pengabdian diri kepada Tuhan Yang Maha Esa.

Di akhir acara, Ketua Umum Dharma Pertiwi Ibu Tetty Agus Suhartono didampingi Panglima TNI, Aspers Panglima TNI Marsda TNI Bambang Wahyudi dan Waaster Panglima TNI Brigjen TNI (Mar) Arief Suherman menyerahkan bantuan kepada 67 anak yatim terdiri dari Mabes TNI dan Badan Pelaksana Pusat (Balakpus) di jajaran TNI. Penyerahan tersebut dalam rangka menyambut peringatan ke-67 Hari TNI tahun 2012. (red)

(Sumber berita Puspen TNI/Kadispenum Puspen TNI, Kolonel Cpl. Ir. Minulyo Suprapto, M.Sc, M.Si, M.A.)

Related posts

Ini Tarif Baru Pelayanan Kesehatan bagi Peserta JKN

Menteri Trenggono tegaskan aturan PIT memihak Nelayan dan Pelaku Usaha

Keluar Masuk Perumahan , Walikota Risma Imbau Warga Kembali Disiplin Protokol Kesehatan

kornus