KORAN NUSANTARA
indeks Surabaya

Kesulitan Rumuskan Pengembangan Zoning Wilayah, Pansus RTRW Butuh Perpanjangan Waktu

Surabaya (KN) – Pansus Raperda RTRW DPRD Surabaya kesulitan merumuskan pembahasan zoning untuk konsentrasi pengembangan wilayah Surabaya.Akibatnya, untuk menuntaskan masalah ini pansus membutuhkan waktu lebih lama lagi karena sampai saat ini masalah tersebut masih sulit dirumuskan. “Kita masih membutuhkan masukan dari Pemkot Surabaya dan berbagai pihak termasuk kalangan pengusaha,” kata anggota Pansus RTRW, Agus Sudarsono, Senin(30/7).

Menurut Agus, pihak Pansus menginginkan agar Pemkot tidak merubah begitu saja penetapan zoning yang telah ditetapkan dalam RTRW Surabaya tahun 2007. Harus ada kesinambungan atau alasan perubahan yang komprehensif sehingga perubahan zoning dilakukan. Pansus tetap akan melihat Perda 7 tahun 2007 sebagai acuan dasar dalam pembahasan Raperda RTRW yang baru. Tidak bisa, kata dia,  jika Perda yang lama ditinggalkan begitu saja tanpa menjadikannya sebagai pijakan untuk menentukan kebijakan baru.

Zoningisasi wilayah dalam RTRW merupakan penentuan konsentrasi pengembangan kewilayahan. Terdapat beberapa macam zone pengembangan seperti pemukiman, industri, komersial, pendidikan, Ruang Terbuka Hijau dan konservasi. Secara garis besar dalam RTRW 2012 ini kota Surabaya akan dibagi dalam 12 wilayah pengembangan. “Untuk wilayah pengembangan ini sudah disepakati diberi nama sesuai  nama wilayah,” terang Agus.

Sementara mengenai perkembangan pembahasan Raperda RTRW sendiri Agus menyebut saat ini sudah dibahas sekitar 40 pasal dari 127 pasal yang diajukan Pemkot.

Sedangkan anggota Pansus yang lain Simon Letakompessy setuju jika rencana zoningisasi dalam draft Raperda RTRW disosialisasikan kepada masyarakat agar mendapatkan masukan. “Kalau disosialisasikan dulu, maka kekurangan atau perkembangan wilayah bisa dilaporkan oleh masyarakat dan menjadi bahan tambahan untuk penentuan zoning wilayah. Kalau sepihak dari Pemkot dikhawatirkan ada banyak perkembangan wilayah yang tidak tercover,” kata Simon. (anto)

 

Foto Agus Sudarsono

Related posts

Polisi Amankan Empat Penjudi Online Dari Dua Warnet Berbeda

kornus

Dinas Peternakan Jatim Lakukan Antemortem Hewan Kurban ke Lamongan dan Surabaya

kornus

Rayakan Idul Adha 1442 H, Pokja Wartawan Pemprov Jatim Bagikan Daging Kurban dan Paket Sembako

kornus