KORAN NUSANTARA
Hankam Headline indeks

Dusun Penatar Saksi Peresmian TMMD ke-101 di Sidoarjo

Sidoarjo (MediaKoranNusantara.com) – Program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-101 tahun ini, akhirnya diresmikan secara serentak di berbagai daerah. Tak hanya di Kabupaten Jombang saja. Namun, pelaksanaan TMMD, juga turut diresmikan di Dusun Penatar Sewu, Kecamatan Tanggulangin, Kabupaten Sidoarjo, Rabu (4/4/2018).Nur Arhmad Syaifudiin efan mengatakan, program TMMD bertemakan TNI Manunggal Rakyat Membangun Karakter dan Kemandirian Bangsa kali ini, merupakan salah satu sumber inspirasi yang dapat membangkitkan motivasi, hingga inovasi dan semangat masyarakat.

“TMMD merupakan program kerjasama yang terpadu dan berkelanjutan diantara TNI, Polri, Kementrian, Lembaga Pemerintah, serta mensinergikan dengan visi, misi target dan sasaran kebijakan pembangunan melalui program masing-masing perangkat daerah untuk membantu meningkatkan pertumbuhan ekonomi, khususnya di Desa ini,” kata Nur Ahmad melalui amanat yang disampaikannya kepada para peserta upacara pembukaan TMMD ke-101.

Wakil Bupati Sidoarjo itu menambahkan, tak hanya pembangunan fisik saja. Namun, pelaksanaan TMMD tersebut, juga diwarnai dengan program non fisik yang nantinya bersentuhan langsung dengan masyarakat selama 30 hari masa pelaksanaan program tersebut.
“Hal ini, diharapkan daapt mencapai hasil yang optimal, sesuai dengan rencana yang sudah ditetapkan,” tuturnya.

Sementara itu, hal senada juga ditambahkan oleh Komandan Kodim (Dandim) Sidoarjo, Letkol Inf Fadli Mulyono. Menurutnya, selama berlangsungnya program tersebut, dirinya menghimbau seluruh satgas TMMD untuk terus menerima pendapat dari masyarakat di lokasi TMMD, terlebih dalam hal kondisi pembangunan insfrastruktur di wilayah tersebut.

“Selama berlangsungnya program itu, satgas harus bersikap ikhlas, dan terus mengedepankan kepentingan rakyat, khususnya warga di lokasi TMMD,” tegasnya.

Tak hanya donor darah saja, kata Dandim, satgas TMMD juga berencana untuk menggelar kegiatan bakti sosial di lokasi pelaksanaan TMMD. “Ini termasuk program non fisik, yaitu bakti sosial. Nanti, kita akan adakan kegiatan donor darah, pelayanan KB suntik, pelayanan posyandu dan beberapa kegiatan non fisik lainnya. Langkah itu, nantinya juga di dukung oleh instansi setempat,” ujarnya. (KN01/Penrem 084/BJ)

Related posts

PT Samator Land Tak Serius Penuhi Janji Ganti Rugi Pada Warga

kornus

Presiden Instruksikan Kebut Penerapan SPBE untuk tekan Korupsi

Tampung Keluhan Warga Soal Pendidikan, Cak Dedi Akan Dorong Gubernur Untuk Segera Memberlakukan Sekolah Tatap Muka

kornus