KORAN NUSANTARA
indeks Jatim

Dalam Memberi Pelayanan Kepada Masyarakat Aparatur Pemerintah Harus Siap Bersaing Dengan Swasta

Drs-Asriansyah-M.Si_1Surabaya (KN) – Aparatur pemerintah harus siap bersaing dengan swasta terutama dalam memberi pelayanan kepada masyarakat. Jika aparatur kerjanya leha-leha (santai-santai) jangan harap citra pemerintah kedepanya lebih baik.Hal ini diungkapkan Kepala Bidang Diklat Kepemimpinan Badan Pendidikan dan Pelatihan (Bandiklat) Prov Jatim, Drs Asriansyah MSi saat Pembukaan Diklat Prajabatan Golongan III Angkatan 404-405 Pemprov Jatim tahun 2011 di Dinsos Jatim Malang, Kamis (8/9).
Asriansyah mengatakan, untuk memenuhi tuntutan tersebut harus memiliki wawasan yang luas dengan cara membaca dan menggali informasi yang bermutu. “Tidak itu saja, agar memiliki daya saing, kita tidak cukup menguasai satu kemampuan atau keterampilan saja, tapi harus menguasai lebih dari satu keterampilan,” ujarnya.
Seorang PNS harus bisa mengimbangi tuntutan global yang penuh persaingan. Oleh karena itu, dalam mengemban tugas ada tuntutan yang tak bisa dihindari di antaranya, seorang PNS harus menguasai bidang tugas masing-masing agar dapat bekerja secara profesional. Yakni mengutamakan sikap perilaku dalam bekerja, sikap perilaku merupakan kunci sukses dalam berorganisasi, melalui sikap prilaku yang positif dapat menumbuhkan lingkungan kerja yang sehat dan nyaman, sehingga kerjasama dapat terjalin.
Terkait untuk meningkatkan pelayanan masyarakat, bagi yang bertugas di bidang pelayan umum dan berhadapan langsung dengan masyarakat, harus menunjukkan sikap perilaku yang terbuka, jujur, ramah dan simpatik. Ini merupakan modal bekerja yang profesional.
Ia menjelaskan, tujuan diklat tersebut di antaranya, untuk meningkatkan pengetahuan, keahlian, keterampilan, dan sikap untuk dapat melaksanakan tugas secara profesional dengan dilandasi kepribadian dan etika PNS sesuai kebutuhan instansinya. Sejak era reformasi paradigma baru pemerintahan, maka organisasi pemerintahan termasuk sumber daya aparatur yang berperan di dalamnya dituntut bekerja efisien, efektif, profesional dan memberikan pelayanan yang berkualitas
Kasubid Diklat Kepemimpinan Tingkat Dasar Bandiklat Jatim Dra Kusmiyati MM menambahkan, Diklat LPJ dimaksudkan untuk memberikan pengetahuan kepada calon PNS untuk pembentukan wawasan kebangsaan, kepribadian, dan etika PNS. Selain pengetahuan dasar tentang sistem penyelenggaraan pemerintahan negara, bidang tugas dan budaya organisasinya agar mampu melaksanakan tugas dan perannya sebagai pelayan masyarakat.
“Saya berharap peserta diklat dapat dan mampu menyerap seoptimal mungkin materi pelajaran yang disampaikan para pengajar. Selain itu peserta juga dapat memanfaatkan wahana untuk mengembangkan kompetensi sikap dan perilaku serta wawasan sebagai PNS,” ujarnya. (yok)

Foto : Drs Asriansyah MSi

Related posts

Gubernur Khofifah Ajak IWAPI Terus Berkontribusi Menguatkan Pemberdayaan Ekonomi Perempuan Jatim

kornus

Elektabilitas Partai Gerindra Meningkat, Anwar Sadad Bersyukur dan Minta Kader Terus Berjuang Menangkan Pemilu 2024

kornus

Pemprov Jatim Maksimalkan Peran APIP Kawal Anggaran Penanganan Covid-19

kornus