KORAN NUSANTARA
hukum kriminal indeks

Advokat Diminta Agar Selalu Membela Kebenaran Dalam Menegakan Keadilan

Surabaya (KN) – Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) RI, Amir Syamsudin meminta kepada para Advokat yang tergabung dalam Ikatan Advokat Indonesia (Ikadin) agar selalu membela dan menjadi benteng serta membela kebenaran dalam menegakkan keadilan bagi masyarakat di Indonesia khususnya masyarakat miskin.Hal ini ditegaskan oleh Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) RI, Amir Syamsudin usai membuka musyawarah nasional (Munas) Ikadin ke 7 di Hotel Bumi Surabaya, Jumat (5/4/2013).

Dikatakannya, saat ini masyarakat di Indonesia khususnya masyarakat kecil sangat membutuhkan keadilan dan perlindungan dalam menegakkan hukum di Indonesia. “Saat ini kepercayaan masyarakat terhadap hukum mulai menurun, maka itu para advokat berperan aktif dalam reformasi hukum, demi menjamin tegaknya negara hukum dan mendorong terwujudnya peradilan yang bersih,” tegasnya.

Selain itu pihaknya juga meminta kepada para Advokat yang tergabung dalam Ikadin jangan ada perselisihan dan dendam antara anggota Advokat dan se profesi. “Sebagai sesama manusia, mereka harus mengedepankan sikap saling memaafkan dan menegakkan keadilan,” ujarnya.

Sementara itu ketua DPP Ikadin, Otto Hasibuan mengatakan, Ikadin ingin berpartisipasi dalam penegakan hukum di negeri ini. Saat ini banyak masalah-maslah hukum yang perlu mendapatkan pendapat Advokat, termasuk pengurus cabang Ikadin di daerah.

Menurut Otto, kebijakan yang diambil DPP Ikadin harus sampai ke daerah. Pengurus cabang juga harus memberikan masukan dan mendukung kebijakan pengurus pusat. Tidak mungkin DPP Ikadin bekerja dan berjuang sendiri.

Sementara itu, Gubernur Jawa Timur, H. Soekarwo juga mengharapkan kepada para Advokat yang tergabung dalam Ikadin agar bisa menjadi benteng keadilan dan bersatu membela kebenaran buat masyarakat miskin yang butuh bantuan hukum.

“Seorang Advokat dinilai berhasil dalam menegakkan hukum yaitu apabila membantu masyarakat miskin yang butuh bantuan hukum agar segera ditolong, karena itu merupakan kunci kesuksesan karir Advokat baik dalam bidang hukum, dan dimata Tuhan Yang Maha Esa,” ujarnya. (wan)

Related posts

Ikut Program Tahara, Para Pelaku UMKM Jahit Benang Emas Hasilkan Rp65 juta untuk THR Lebaran

kornus

Kemiskinan dan Pengangguran di Jatim Jadi Fokus Khofifah – Emil di Tahun Terakhir Masa Jabatan

kornus

PJU Usulan Warga 100 persen Terpasang, Wali Kota Eri Cahyadi Cek Pemasangannya Se-Surabaya

kornus