KORAN NUSANTARA
Headline Jatim

Stok Cukup Harga Daging dipastikan Tetap Stabil Jelang Natal dan Tahun Baru

 

Surabaya, mediakorannusantara.com – Memasuki minggu kedua Desember dan menjelang Natal Tahun Baru 2020, harga beberapa kebutuhan bahan pokok khususnya daging, baik daging sapi maupun daging dan telur ayam ras di berbagai pasar rakyat di Jawa Timur dan Surabaya masih cukup stabil.

Harga daging sapi kualitas bagus rata-rata di kisaran Rp 108.000-109.000/kg dan gading rawonan Rp 90.000-10.000/kg . Sedangkan untuk daging ayam ras rata-rata 32.000-32.600/kg, daging ayam kampung Rp 60.000/kg dan telur ayam ras rata-rata Rp 23. 000/kg.

Kepala seksi Pemasaran Dinas Peternakan Prov Jawa Timur, Yudi Henry dikantornya Surabaya, Senin (9/12) mengatakan, ketersediaan berbagai bahan kebutuhan pokok, yang didalamnya juga termasuk daging sapi, susu sapi segar, daging dan telor ayam ras di Jawa Timur cukup sehingga harga stabil.

Menurut data dari Siska Perbapo Disperindag Jawa Timur dan hasil pantauan reporter JNR di Pasar Surabaya, Senin (9/12) Sementara harga pangan lainnya masih relatif terkendali, seperti beras, tepung terigu, gula pasir, sayur mayur dan minyak goreng tetap stabil.

Komoditi seperti beras, untuk beras medium, IR 64 sekitar Rp 9.500/kg, Mentik angi Rp 11.000/kg dan Bengawan Rp 11.500/kg. Kemudian minyak goreng Rp 13.000/kg, dan gula pasir rata-rata Rp 12.000/kg, bawang merah rata-rata Rp 27.000/kg, bawang putih sinco Rp 25.000/kg, cabe merah keriting rata-rata Rp 24.000/kg, cabe merah biasa Rp 20.000/kg dan cabe rawit merah Rp 30.000/kg.

Sementara untuk komoditas ikan laut seperti ikan bandeng Rp 28.000/kg, ikan kembung Rp 28.000/kg, ikan tuna Rp 35.000/kg, ikan tongkol Rp 28.000/kg dan ikan cakalang Rp 28.000/kg. (an/wan)

Related posts

Jokowi Teken Perpres Tetapkan 11 Cadangan Pangan Pemerintah

KAI Komitmen Lakukan Perbaikan Pelayanan Publik Berkelanjutan

Prajurit Satgas MTF TNI Laksanakan Courtesy Call Ke LAF Navy

kornus