KORAN NUSANTARA
Headline indeks Jatim

Samakan Persepsi, KPU Jatim Menggelar Bimtek Tahapan Pilgub 2018

Surabaya (MediaKoranNusantara.com) – Guna menyamakan persepsi tentang tahapan pelaksanaan Pemilihan Gubernur Jawa Timur 2018, KPU Jatim bersama Kabupaten/kota menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Sosialisasi dan Pertisipasi Masyarakat pada 18 – 19 Oktober di Mojokerto. Ketua KPU Jatim, Eko Sasmito dalam rilisnya, Kamis (19/10/2017) mengatakan, tahapan Pilgub 2018 sudah mulai berlangsung sejak 12 Oktober. Dengan tahapan yang sudah berjalan itu, tidak hanya melibatkan internal KPU, tapi sudah melibatkan orang luar. Jadi, butuh penyamaan persepsi antara KPU Provinsi dengan KPU Kabupaten/Kota.

Salah satu kegiatan menyamakan persepsi menjelang Pilgub Jatim 2018, menurut Eko, dengan rutin melakukan Bimtek sehingga tahapan yang berjalan bisa sampai secara utuh. Terlebih, juga dituntut untuk maksimal dalam menjalankan seluruh tahapan Pilgub Jatim 2018. “Kegiatan Bimtek paling tidak bisa menyamakan persepsi, termasuk dengan Bimtek terkait sosialisasi dan partisipasi masyarakat,” ujarnya.

Divisi SDM dan Parmas KPU Jatim, Gogot Cahyo Baskoro mengatakan, kegiatan Bimtek dilakukan, karena KPU Jatim ingin menyukseskan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur 2018. Salah satunya dengan melakukan penguatan internal. “Bimtek ini sekaligus sebagai bagian dari koordinasi internal, dalam menghadapi Pilgub Jatim,” ungkapnya.

Ia menyampaikan, peserta Bimtek akan mendapat diberi pengarahan serta tata cara sosialisasi dan partisipasi masyarakat dalam Pilgub 2018. (KN01)  

 

Related posts

Menteri PUPR sebut Tol Akses Pelabuhan Patimban strategis bagi Logistik

Pandemi Covid-19, Organda Sebut Mmzet Pengusaha Bus Anjlok 100 persen

LSM Se-Bangkalan Tuntut Pembubaran BPWS

kornus