KORAN NUSANTARA
ekbis Headline indeks

Mantan Dirut PGN Diangkat Jadi Dirut PT Semen Indonesia

Jakarta (Media Koran Nusantara.com) – Mantan Direktur Utama (Dirut) PT Perusahaan Gas Negara (Persero) Tbk Hendi Prio Santoso diangkat sebagai Dirut PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SMGR). Pengangkatan Dirut PT Semen Indonesia itu pada Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Semen Indonesia (Persero) Tbk, di Jakarta, Jumat (15/9/2017).

Pengangkatan Hendi Prio Santoso ini untuk menggantikan dirut PT Semen Indonesia sebelumnya, Rizkan Chandra yang meninggal dunia pada 15 Juli 2017 lalu. Selain nama Hendi, komposisi jajaran komisaris dan direksi juga diisi nama-nama baru.

“Salah satu keputusan RUPSLB tersebut adalah menyetujui untuk mengangkat Hendi Prio Santoso sebagai Dirut Perseroan menggantikan Rizkan Chandra yang meninggal dunia,” ujar Komisaris Utama SMGR, Sutiyiso di Jakarta, Jumat (15/9/2017).

Susunan dewan komisaris yang baru adalah, selain nama Sutiyoso juga ada Hambra, Sony Subrata, Astera Primanto Bhakti, dan Wahyu Hidayat sebagai komisaris. Juga ada nama Djamari Chaniago dan Nasaruddin Umar sebagai komisaris independen. (KN07)

Related posts

Eri-Armudji Siapkan Program Listrik dan PDAM Gratis untuk Warga Lansia

kornus

Panglima TNI: Kedepankan Sikap Humanis Tetap Waspada dan Lakukan Tindakan Tegas Terukur

kornus

Gus Ipul Menghimbau Kepada Petani Cabai Untuk Tidak Menjual Cabainya Keluar Jatim

kornus