KORAN NUSANTARA
Headline indeks Jatim

Lebaran 2016, Dishub Jatim Prediksi Semua Angkutan Mengalami Peningkatan Jumlah Penumpang

Kadishub-Jatim-Wahid-WahyudiSurabaya (KN) – Dinas Perhubungan Jawa Timur (Jatim) memprediksi pada masa angkutan lebaran, transportasi baik dari jalur darat, laut dan udara mengalami peningkatan jumlah penumpang. Peningkatan tersebut terjadi pada angkutan Kereta Api, angkutan laut dan udara, sedangkan penumpang angkutan jalan diprediksi ada penurunan minus 6%.Kadishub dan LLAJ Jatim Wahid Wahyudi mengatakan, segala persiapan dan kesiapan telah dilakukan oleh Dinas Perhubungan dan LLAJ Jatim dalam menghadapi angkutan lebaran. Bahkan pihaknya juga mengaku sudah melakukan koordinasi dengan stakeholder tekait mengenai tentang kesiapan infrastruktur.

“Armada yang kami siapkan ya sesuai dengan hasil prediksi itu secara total darat laut udara di Jawa Timur yang butuh angkutan umum itu totalnya adalah 9,28 juta. Dari 9,28 juta itu yang mendominasi adalah angkutan jalan yaitu sejumlah 4,63 juta,” ujar Wahid diSurabaya, Jumat (10/6/2016).

Konsentrasi angkutan lebaran yang terbesar, kata Wahid, adalah di angkutan Jalan. Seperti tahun-tahun sebelumnya Jawa Timur menyiapkan angkutan mudik gratis yang cukup besar angkutan mudik gratis itu meliputi bus kapal laut dan kereta api di tahun 2016.

Dari hasil rapat koordinasi infrastruktur jalan nasional dan Jalan provinsi diusahakan tidak ada lubang yang membahayakan Namun demikian diakuinya masih ada beberapa ruas jalan kondisinya bergelombang keriting dan ada satu yang longsor sehingga sampai sekarang masih diberi jembatan kali yaitu di Kedung Ombo di tegalombo.

“Di Tegalombo Kabupaten Pacitan itu masih dipasang jembatan belly sehingga kendaraan yang lewat itu hanya boleh kendaraan yang berbobot 5 ton jadi hanya bisnis kecil yang bisa lewat sana, ” pungkasnya.

Selain itu, Program mudik gratis yang digelar Pemprov Jatim melalui Dishub dan LLAJ Jatim dibuka pada 11 Juni 2016. Untuk program mudik Gratis ini, Pemprov menyediakan sebanyak 510 bus. Jumlah tersebut masih ditambah dengan pihak swasta hingga angkutan mudik gratis mencapai 680 Bus.

Wahid menjelaskan, tahun lalu ada 181 bus penumpang mudik gratis. Dari total 680 bus mudik gratis se-Jatim, yang disiapkan pemprov 510 bus, terdiri dari 338 bus mudik dan 122 bus balik. “Program ini sama dengan tahun sebelumnya. Tahun ini mulai dibuka pendaftaran pada 11 Juni,” kata Wahid.

Selain 680 armada mudik gratis, Pemprov Jatim juga menyediakan 60 bus gratis dari Pelabuhan Tanjung Perak ke Terminal Purabaya. Selain pemprov, beberapa Pemda dan instansi swasta juga mengadakan layanan serupa seperti di Sidoarjo, Madiun, Jember, Bondowoso, Banyuwangi, dan PT Jasa Raharja. (rif)

Related posts

Jelang Idul Adha, Harga Daging Sapi di Jatim Stabil

kornus

Tanpa Pembelaan, JAD Dibubarkan Sebagai Korporasi Teroris

redaksi

Akhir Januari Promosi PON XXI 2024 Aceh – Sumut