KORAN NUSANTARA
Headline indeks Surabaya

Kemenkes Cairkan Tunggakan Jamkesmas 2013

Surabaya (KN) – Kementerian Kesehatan (Kemenkes) akhirnya mencairkan tunggakan dana Jaminan Kesehatan (Jamkesmas) tahun 2013. Hanya saja, yang mendapatkan pencairan tunggakan jamkesmas tersebut tidak semua rumah sakit.Rumah sakit yang beruntung diantaranya Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Soewandhie dan RSUD Bhaki Darma Husada. “Anggaran jamkesmas tahun 2013 yang sudah turun ini dipakai untuk membantu biaya operasional rumah sakit,” kata Kepala Dinas kesehatan Surabaya drg Febria Rachmanita, Senin (15/9/2014).

Ia mengungkapkan, pihaknya memiliki piutang dengan total sekitar Rp 16 miliar atas belum terbayarnya tunggakan jamkesmas tahun 2013 dari kementerian kesehatan. Paling banyak, tunggakan pemerintah pusat terjadi di RSUD dr Soewandhie dan RSUD Bhakti Husada Utama (BDH). “Untuk RSUD dr Soewandi sebesar Rp 14 miliar, sedangkan RSUD BDH sekitar Rp 2 miliar,” ungkapnya.

Menurutnya, tunggakan itu terjadi karena pemerintah pusat dalam hal ini kementerian kesehatan belum membayar pada dua rumah sakit. Padahal kedua rumah sakit tersebut sudah memberikan pelayanan kesehatan secara gratis pada masyarakat pemegang kartu Jamkesmas pada tahun 2013 lalu.

Sebelumnya, Keseriusan Kementerian Kesehatan menjalankan program jaminan kesehatan masyarakat patut dipertanyakan. Hal itu menyusul klaim dua rumah sakit milik Pemkot Surabaya yang meminta kementerian kesehatan RI segera mencairkan tunggakan dana Jamkesmas tahun 2013.

Sesuai kesepakatan sebenarnya kementerian kesehatan menjanjikan pada Juni lalu tunggakan Jamkesmas sudah diberikan. (anto)

 

Related posts

Panglima TNI Pimpin Sertijab Lima Pejabat Teras Mabes TNI

kornus

Jamintel: Penyelenggaraan Intelijen Yustisial Kejaksaan perlu Seni

Selain Intervensi dari Pemkot, Walikota Risma Berikan Tali Asih Pribadi kepada Keluarga Dian Oktavia

kornus