KORAN NUSANTARA
Hallo Nusantara indeks

Kecelakaan Speedboat di Sungai Musi Banyuasin, 4 Tewas

Palembang (MediaKoranNusantara.com) – Sebuah kecelakaan fatal terjadi di wilayah perairan sungai Musi, Banyuasin. Sebuah speedboat yang membawa puluhan penumpang mengalami kecelakaan. Sedikitnya 4 penumpang tewas dan beberapa penumpang lainnya dinyatakan hilang.

“Betul ada speedboat kecelakaan, speed Awet Muda menabrak batang di perairan Sungai Upang anak Sungai Musi,” terang Humas Basarnas Palembang, Ferry, Senin (19/3/2019).

Ferry menambahkan, speedboat yang membawa puluhan penumpang itu berangkat dari Palembang tujuan Sungai Upang. Tapi belum sampai di lokasi, speedboat yang dikemudikan Mamat menabrak batang di tepian sungai.

“Kami sedang menuju ke lokasi, kejadian pagi ini. Untuk waktu belum dapat kami pastikan, tapi benar ada korban,” imbuh Ferry.

Sementara itu, Kasubdit Gakkum Polairud Polda Sumsel, AKBP Munaspin menyebut ada 4 korban meninggal dunia. Korban ada yang sudah berhasil dievakuasi warga.

“Informasi awal 4 korban meninggal dunia. Untuk yang lain belum diketahui secara pasti. Nanti saya kabari lagi,” kata Munaspin.

Beberapa penumpang tampak tergeletak di atas speedboat. Terlihat jelas beberapa penumpang tergeletak dan mengalami luka serius.(dtc/ziz)

Related posts

Pemkot Bentuk Satgas Penanggulangan Bencana di Lima Wilayah

kornus

Sambut Kemenangan Pemilu 2024, Partai Demokrat Jatim Solid Kawal Proses Verifikasi Parpol

kornus

Warga Surabaya Masih Enggan Ambil e-KTP

kornus