KORAN NUSANTARA
Headline indeks Nasional

Kasal Pimpin Upacara HUT Ke-59 Penerbangan TNI AL

Kasal-Pimpin -Upacara- HUT -penerbangan-TNI ALSurabaya (KN) – Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Ade Supandi, S.E., memimpin jalannya upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-59 Pusat Penerbangan Angkatan Laut (Puspenerbal) di Base Ops Pangkalan Udara TNI Angkatan Laut (Lanudal) Juanda, Sidoarjo, Jawa Timur, Rabu (17/6/2015).Sebelum bertindak sebagai Inspektur Upacara terlebih dahulu dilaksanakan penyematan Brevet Penerbang Angkatan Laut kepada Kasal Laksamana TNI Ade Supandi, S.E., oleh Komandan Pusat Penerbangan TNI Angkatan Laut Laksamana Pertama TNI Sigit Setiyanta sebagai warga kehormatan Penerbangan Angkatan Laut, yang disematkan usai menerbangkan pesawat helikopter Bell 412 EP HU-420.

Dalam amanatnya Kasal Laksamana TNI Ade Supandi, S.E., menyampaikan sebagai perwujudannya pada peringatan HUT Puspenerbal tahun 2015 ini, TNI AL terus memperkuat jajaran penerbangan melalui pengadaan pesawat udara seperti Heli Anti Kapal Selam, Pesawat Patroli Maritim CN-235, Pesawat Angkut, Pesawat Latih dan yang tidak kalah pentingnya yaitu meningkatkan kemampuan Pesawat yang telah ada sesuai fungsi asasinya.

“Pada akhirnya sasaran yang dituju melalui paradigma World Class Navy ini adalah kemampuan TNI AL terukur dalam empat keunggulan meliputi unggul dibidang sumber daya manusia, organisasi, operasi, dan teknologi sehingga mampu menyelenggarakan operasi dalam tiga jangkauan kawasan yaitu kemampuan TNI AL melaksanakan operasi jarak pendek di wilayah perairan NKRI, operasi jarak menengah di kawasan regional, dan operasi jarak jauh yang menjangkau kawasan global”, lanjut Kasal.

Dengan mengusung tema, “Dengan Semangat Dharma Jalakaca Putra, Penerbangan TNI Angkatan Laut Bertekad Membangun Kekuatan Yang Berkelas Dunia Dalam Rangka Mewujudkan Indonesia Sebagai Poros Maritim Dunia”. TNI AL secara berkesinambungan terus mewujudkan rencana pengembangan kekuatan sesuai dengan program Minimum Essential Forces (MEF). Saat ini program yang sedang berjalan adalah rencana validasi organisasi TNI Angkatan Laut dengan pembentukan Komando Armada RI (Koarmada RI) yang berpusat di Surabaya dan membawahi tiga Komando Armada bernomor (Komando Armada I/Wilayah Barat, Komando Armada II/Wilayah Tengah dan pembentukan baru Komando Armada III/Wilayah Timur), yang masing-masing Koarmada kawasan membawahi dua Guspurla.

Selama masa pengabdiannya, Penerbangan TNI AL telah memberikan kontribusi besar terhadap tugas pokok TNI AL sebagai Fleet Air Wing di berbagai penugasan operasi yang dilaksanakan oleh TNI, baik Operasi Militer Perang di antaranya Operasi Trikora, Dwikora, Jaya Wijaya, Penumpasan PGRS/Paraku, Cendrawasih II, Seroja, Pengusiran Kapal Lusitania Expresso, serta Operasi Pemulihan keamanan di Aceh.

Peringatan Hari Penerbangan TNI AL tahun 2015 ini, selain pelaksanaan defile oleh para peserta upacara, acara peringatan HUT Penerbangan TNI Angkatan Laut ini juga dimeriahkan dengan pertunjukan Demo Flight kemampuan personel penerbangan dalam melaksanakan simulasi tugas operasi, demontrasi pembebasan sandera oleh para prajurit dari Batalyon Intai Amfibi-1 Marinir, Batalyon Arhanud-1 Marinir, Batalyon Arhanudse 8 TNI AD dan Kopaska Koarmatim serta, 2 Pesawat Tempur F-16 dari Skuadron Udara Lanud Iswahyudi Madiun, dan 2 unit Tank BVP-2.
Dalam kesempatan tersebut, Kasal Laksamana TNI Ade Supandi, S.E., memberikan penganugerahan kepada personel Penerbangan TNI AL yaitu Mayor Laut (P) Gugus Wahyudi, S.H., berupa Tanda Jasa Wiradharma, selain itu Kasal juga memberikan Satya Lencana Kesetiaan 24 tahun kepada Kapten Laut (T) Agus Pabri, Satya Lencana Kesetiaan 16 tahun kepada Serma Keu Wahyudi, dan Satya Lencana Kesetiaan 8 tahun kepada Kelasi Kepala M. Najib.

Pada kesempatan yang sama, Kasal Laksamana TNI Ade Supandi, S.E., juga meresmikan Museum Penerbangan TNI Angkatan Laut, diikuti Ketua Umum (Ketum) Jalasenastri Ny. Endah Ade Supandi yang menandatangani prasasti sebagai tanda diresmikannya gedung Jalasenastri Korcab I Puspenerbal Juanda.

Turut hadir pada upacara tersebut, Ketua Umum Jalasenastri Ny. Endah Ade Supandi, Para Pejabat Utama TNI Angkatan Laut, Panglima Komando Utama (Pangkotama) TNI Angkatan Laut, Pengurus Pusat Jalasenastri, Para Sesepuh Penerbangan TNI Angkatan Laut, dan sejumlah pejabat TNI, Polri, serta pejabat sipil di wilayah Jawa Timur. (red)

(Sumber berita Puspen TNI/Kasubdispenum, Kolonel Laut (P) Suradi Agung Slamet, S.Sos., S.T.)

Related posts

Dewan Minta Pemkot Bangun Sentra PKL Baru di Sisi Timur Jl Karang Menjangan

kornus

Diperlakukan Manusiawi, Istri Santoso Beri Info Keberadaan Senjata

kornus

Resmikan Pasar Murah, Arumi: Stabilkan Harga Sembako untuk Jaga Daya Beli Masyarakat

kornus