KORAN NUSANTARA
indeks Nasional

Iklan ‘Diskon TKW’ di Malaysia Penghinaan Harga Diri Bangsa Indonesia

Jakarta (KN) – Wakil Ketua Komisi IX DPR Nova Riyanti Yusuf mengatakan, iklan ‘diskon TKW’ asal Indonesia yang beredar di Malaysia menghina harga diri Bangsa Indonesia.“Dengan beredarnya selebaran tersebut, saya mendapatkan konfirmasi bahwa KBRI dan Atase Tenaga Kerja di Malaysia sedang melacak keberadaan, termasuk nomor telepon yang dicantumkan sampai saat ini tidak bisa dihubungi,” Riyanti di Jakarta, Senin (29/10/2012).

Iklan tersebut, kata dia, merupakan pelecehan terhadap Republik Indonesia. Terlebih, hingga saat ini moratorium pengiriman TKI ke Malaysia belum dicabut.

Politisi Partai Demokrat ini mendesak Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi, serta Kementerian Luar Negeri, untuk mengambil langkah-langkah diplomasi yang dianggap perlu, untuk menghentikan iklan tersebut, sekaligus bekerja sama dengan Pemerintah Malaysia, untuk menuntut pihak yang bertanggung jawab terhadap iklan tersebut. (red)

Related posts

Mabes TNI Acarakan Penandatanganan Kontrak Pengadaan Barang dan Jasa Tahun 2017

kornus

Panglima TNI Terima Kunjungan Kehormatan Chief Of Defence Staff Inggris

kornus

Bupati Kebumen, Mohammad Yahya Fuad Mengundurkan Diri

redaksi