KORAN NUSANTARA
indeks Nasional

Golkar Ragukan Partai NasDem Bisa Bersaing Dalam Pemilu 2014

Jakarta (KN) – Ketua DPP Partai Golkar Nudirman Munir menyinggung soal kisruh internal Partai NasDem dengan mundurnya Hary Tanoe sebagai ketua Dewan Pakar NasDem.Nudirman ragu NasDem bisa bersaing dalam Pemilu 2014 mendatang. “Yah meragukan, artinya kan NasDem tidak punya akar ke bawah,” kata Nudirman di gedung DPR RI Jakarta, Senin (21/1/2013).

Nudirman merinci soal NasDem yang belum berakar ke bawah. Dia mencontohkan soal kisruh internal partai itu saat ini.
“Maksudnya ini baru (disenggol) angin sepoi-sepoi saja (NasDem) sudah goyang,” kata Nudirman.

Dibandingkan Golkar, Nudirman mengatakan, partainya itu sudah kebal dengan banyak ujian. “Kalau Golkar kan sudah mengalami banyak ujian, berbagai prahara, puting beliung, tsunami juga pernah, jadi kita sudah teruji,” ujarnya.  (red)

Related posts

Kemenperin Optimalkan IKM Raup Peluang Pasar Lokal dan Global

Respati

Aliansi Pesantren Bangkalan Nendesak Gubernur Jatim Bubarkan BPWS

kornus

Kabel Listrik Jembatan Suramadu Dicuri, Komisi D Akan Panggil BBWS dan BBPJN V

kornus