KORAN NUSANTARA
indeks Jatim

DPD Partai Golkar Jatim Ziarah Ke Taman Makam Pahlawan

Surabaya (KN) – HUT Partai Golkar ke-48 di Jawa Timur ditandai dengan berbagai kegiatan, diantaranya melakukan ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Jl Mayjend Sungkono Surabaya, Sabtu (20/12) pagi.Ziarah diikuti pejabat struktural dan pengurus serta sejumlah anggota di DPD Golkar Jatim, Kosgoro, MKGR, AMPI Jatim serta sejumlah kader binaan partai berlambang Pohon Beringin lainnya.

Acara diawali dengan melakukan upacara penghormatan ditujukan kepada semua arwah pahlawan yang dimakamkan di TMP itu. Kemudian dilakukan tabur bunga di pusara makam yang diikuti semua peziarah.

“Ini sebagai wujud penghormatan kita kepada pencetus dan pendiri sebagai peletak ide dasar yang kemudian menjelma sebagai Partai Golkar dan yang terus berkembang hingga saat ini,” kata Ketua DPD Partai Golkar Martono
usai melakukan ziarah dan tabur bunga di TMP Jl Mayjen Sungkono Surabaya.Sabtu 20 Oktober 2012.

Martono menyebut ucapan terimakasih itu layak diberikan kepada pelaku sejarah yang kemudian tercetus di bulan Oktober 1964 dan dalam perjalanannya menjelma menjadi Golkar. Dalam sejarah itu, lanjut Martono,
adalah hasil pemikiran yang dimotori Tentara Pelajar dan sejumlah elemen laiannya saat itu.

“Saat itu, sejumlah perwira muda dari ABRI ikut andil besar dalam lahirnya gagasan kekaryaan yang seiring dengan tuntutan jaman kemudian menjelma menjadi Partai Golkar,” terangnya.

Untuk itu, urainya, tidak salah jika sekarang Partai Golkar banyak diikuti berbagai elemen dan golongan, untuk bersama-sama mengabdi untuk permbangunan bangsa dan negara menjadi lebih baik sesuai cita-cita pendiri bangsa.

“Itu menjadi bukti bahwa Golkar dengan sistem barunya ‘Karya dan Kekaryaan’ sudah sejak lama meninggalkan politik aliran,” pungkasnya. (anto)

 

Related posts

Korupsi Lahan TKD Bos Otomotif, Hakim Segera Vonis Usai Fakta Sidang Diuji

Respon Jembatan Putus di Pacitan, Wagub Emil Serahkan Bantuan kepada Warga Terdampak

kornus

Muhaimin minta Pemerintah beri Keringanan PNBP bagi Nelayan