KORAN NUSANTARA
indeks Jatim

Dispenda Jatim Jamin Material Kertas PKB dan STNK di Samsat Surabaya Cukup

Samsat-Surabaya TimurSurabaya (KN) – Unit Pelaksana Teknis (UPT) Samsat Wilayah Surabaya Timur Dinas Pendapatan (Dispenda) Provinsi Jatim menyatakan persediaan material kertas Pajak Kendaraan bermotor (PKB) maupun kertas Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) di sejumlah Samsat di Surabaya dinyatakan aman atau mencukupi hingga bulan Agustus mendatang.“Kemungkinan stok material PKB maupun STNK untuk wilayah Surabaya cukup hingga Agustus mendatang. Sebab, pada bulan Agustus akan ada pasokan material dari Polda Jatim,” ujar Adpel UPT Dispenda Jatim Wilayah Samsat Surabaya Timur, Jugi Tristianto, di Surabaya, Selasa (7/5/2013).

Dia menjelaskan, informasi adanya material PKB di sejumlah Samsat di Jatim sedang  menipis itu tidak sepenuhnya terjadi di Surabaya. Karena itu, pihaknya mengimbau kepada masyarakat di Surabaya, khususnya pemilik kendaraan yang berplat Surabaya tidak perlu khawatir tentang informasi itu.

“Tidak perlu cemas dan kkhawatir, karena kami yakin stok material kertas PKB di wilayah Surabaya masih mencukupi hingga tiga bulan ke depan. Bahkan, dimungkinkan pada bulan Agustus mendatang itu, kami akan mendapatkan pasokan lagi material PKB dari Polda Jatim,” terangnya.

Jugi menuturkan, sejauh ini, pelayanan Samsat di Manyar Surabaya Timur cukup baik karena tidak dikeluhkan oleh masyarakat dalam pengurusan PKBnya. Berdasarkan data yang dihimpun UPT Dispenda Samsat Wilayah Surabaya Timur,s ehari melayani pemohon sebanyak 1200 pemohon. Dari jumlah itu, kebanyakan memanfaatkan pelayanan samsat unggulan seperti Samsat Drive true, Samsat Corner, samsat keliling dan e-Samsat

“Untuk mobil keliling dalam sehari mampu melayani 117 pemohon, drive true sebanyak 270 pemohon, samsat corner di Carefour Rungkus sebanyak 146 pemohon dan galaxy 65 pemohon. Kebanyakan masyarakat memanfaatkan pelayanan pada jam 08.00-09.00 pagi,” tuturnya.

Sementara itu, Paur Samsat Manyar Surabaya AKP Ahri Sonta Nasution membenarkan, hingga saat ini, stok material di wilayah seluruh samsat Surabaya masih cukup aman. “Stok cukup hingga Agustus mendatang. Mudah-mudahan penyediaan material sudah bisa dilakukan secepatnya,” ujarnya.

Saat ini, yang dilakukan pihaknya memberikan pelayanan yang terbaik kepada pemohon pajak kendaraan, baik pada Samsat unggulan maupun di kantor samsat sendiri. “Paling banyak yang memanfaatkan pelayanan samsat Drivre true maupun corner dalam pengurusan PKBnya. Tapi kalau melakukan proses mutasi kendaraan maupun proses pengantian plat kendaraan maka pemohon memprosesnya di kantor Samsat,” terangnya.

Sebagaimana yang dikabarkar sebelumnya, Direktorat Lalulintas Polda Jatim menyatakan terjadi kekosongan material Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB) dan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK). Hal itu terjadi karena suplai dari Korlantas Mabes Polri masih dalam proses tender. Sebagai antisipasi kekosongan ini, Polda Jatim akan menggantinya dengan Spektek Sket BPKB / STNK sementara, Jika material sudah ada, baru Spektek Sket BPKB / STNK sementara itu diganti dengan yang asli. (rif)

Related posts

Kadin : Jatim Harus Belajar Kembangkan Strategi Perdagangan Internasional

kornus

Menkeu Sri Mulyani Paparkan Lima Prioritas Utama Kebijakan Fiskal Tahun 2022

kornus

Wagub Emil : Anak Muda Merupakan Lokomotif Pembangunan Ekonomi Jatim

kornus