KORAN NUSANTARA
Headline indeks Jatim Surabaya

Dibantu Pemkot Mojokerto, Wali Kota Surabaya Ucapkan Terima Kasih

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi dan Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari menemui keluarga korban di RS Emma Mojokerto.

Mojokerto (MediaKoranNusantara.com) – Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengucapkan terima kasihnya kepada Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari atas perhatian dan bantuan yang diberikan kepada para korban kecelakaan tunggal Bus Pariwisata. Atas perintah wali kota Mojokerto, seluruh korban kecelakaan di tol Surabaya – Mojokerto di Km 712 pada Senin (16/5/2022) segera tertangani seluruhnya.

“Alhamdulillah, ini saya dengan bu wali kota Mojokerto, saya atas nama warga Surabaya mengucapkan matur nuwun (terima kasih) karena dengan ringan tangannya beliau, warga yang mengalami kecelakaan bisa tertangani dengan baik di rumah sakit Mojokerto ini,” tegas Wali Kota Eri.

Dia juga menegaskan, tetap akan memberikan yang terbaik semaksimal mungkin kepada warga yang mengalami kecelakaan di tol Sumo tersebut. “In shaa Allah setelah operasi yang dilakukan di rumah sakit Mojokerto, recovery-nya akan dilakukan di Surabaya. Karena bagaimanapun juga, keluarga korban lebih sreg ada di Surabaya. Pelayanannya oke, tapi mereka trauma juga jika harus bolak-balik ke Mojokerto,” kata wali kota.

Begitu juga terkait kebutuhan pasien maupun keluarga korban yang membutuhkan sesuatu, wali kota menegaskan akan menanggungnya. Pemkot Surabaya akan menempatkan 3 – 5 petugas BPBD Kota Surabaya untuk membantu menyiapkan kebutuhan pasien atau keluarganya.

“Kebutuhan makan, kebutuhan apapun, tunggu saja. Silahkan keluar dan cari petugas berbaju BPBD Kota Surabaya agar segera dipenuhi kebutuhannya. Keluarga pasien cukup fokus dan berdoa untuk kesembuhan keluarganya,” ucap wali kota.

Sementara Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari menegaskan jika pihaknya tak pandang bulu dalam memberikan pertolongan. “Ini kan masalah kemanusiaan, kita tak pilih-pilih dalam memberikan bantuan. Dari manapun orangnya, dari daerah mana, kita berikan pertolongan. Kebetulan kecelakaannya ada di wilayah kami,” jelas wali kota Mojokerto.

Dia juga mengatakan, para korban kecelakaan yang meninggal dunia di bawa ke RSUD Wahidin Kota Mojokerto. “Alhamdulillah seluruh jenazah, kurang lebih pukul tiga (15.00 WIB, red) sudah dipulangkan ke rumah duka masing-masing untuk segera dikebumikan. Kita tak ingin berlama-lama, kasihan keluarganya yang ingin segera memakamkan korbannya,” beber Ika Puspitasari. (jack)

Related posts

TNI AU Berhasil Emban Misi Kemanusiaan dengan Membawa 14 WNI dari Myanmar

kornus

Pelabuhan Branta Minim Failitas, Puluhan Nelayan Pamekasan Wadul ke DPRD Jatim

kornus

Kapolda Jatim Siap Bantu Amankan Pembatasan Kegiatan Masyarakat di Jatim

kornus