KORAN NUSANTARA
indeks Jatim

Buka Tornement Futsal, Kapolda Vs Wagub Jatim Adu Pinalti

Surabaya (KN) – Turnament futsal antar Kelompok Kerja (Pokja) Wartawan “Kapolda Cub II” dalam rangka Kapolda Cup digelar mulai hari ini, Senin (11/6/2012). Acara dibuka secara sederhana oleh Kapolda jatim Irjen Pol Hadiatmoko, Pembukaan futsal kapolda Cub II di Gool Futsal mangga Dua Surabaya ini dihadiri  para pejabat pemprov Jatim dan Pemkot Surabaya.
Kapolda Jatim Irjen Pol Hadiatmoko dan Wagub Saifullah Yusuf hadir sejak pukul 10.00 WIB. Sambil mengenakan seragam futsal bernuansa putih dan orange keduanya saling adu penalti mendandai dimulainya pertandingan futsal antar wartawan pokja di Jatim.

Kapolda Jatim mendapat kesempatan pertama untuk menendang bola. Gus Ipul, sapaan akrab Saifullah Yusuf mengenakan sarung tangan siap menangkis tendangan Irjen Pol Hadiatmoko.

“Tendang keras pak,” teriak para peserta dan undangan yang ikut meramaikan adu penalti dua pejabat populer di Jawa Timur itu di Gool Futsal Mangga Dua, Senin (11/6).

Para peserta yang terdiri dari 17 Pokja Wartawan ini pun semakin bersemangat. Apalagi ketika Kapolda Jatim tak sanggup menjebol gawang Wagub Jatim.

Setelah itu, Gus Ipul mendapat giliran menendang bola. Kapolda Jatim pun menerima tantangan menjadi penjaga gawang. Usai mengenakan sarung tangan, Irjen Pol Hadiatmoko berjaga di depan gawang. “Gooooooollllll…,” teriak Gus Ipul.
Antusiasme peserta pun gampang dibaca Kapolda Jatim. Menurutnya, peserta yang terdiri dari 17 Pokja Wartawan di Jatim ini cukup menggambarkan bahwa prediksi hasil perlombaan ini bisa dijagokan.

“Kalau Piala Eropa ada 16 negara peserta, futsal Kapolda Cup punya 17 Pokja wartawan,” tutur Kapolda Jatim Irjen Pol Hadiatmoko.

Jika hasil dari perlombaan ini memuaskan, lanjut dia, otomatis muncul bibit futsal di kalangan wartawan. Tidak menutup kemungkinan, bibit-bibit futsal yang terpilih nanti akan diikutkan Mapolda Jatim di acara Persatuan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) di bulan Oktober 2012 mendatang.

“Kalau acara ini sukses, Oktober nanti bakal ada Porwanas dengan hadiah yang lebih menggiurkan jumlah totalnya,” tambah Hadiatmoko.

Sementara Gus Ipul tampak tak banyak bicara. Wakil Gubernur Jatim ini terlihat menikmati laga futsal yang diikuti Pokja Wartawan DPRD Surabaya, ekonomi bisnis, Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Surabaya, hingga Pewarta Foto Indonesia (PFI) yang menamai kelompoknya Kamera Terbang.

Sementara, Ketua panitia Wisnu Wardana mengatakan, bahwa turnament ini dalam rangka merayakan HUT Bhayangkara ( POLRI)  ke 66 dan menjalin silaturahim antar wartawan pokja yang ada di Surabaya. Disamping itu ada kelompok kerja dari luar Surabaya seperti wartawan Mojokerto, Lamongan dan wartawan Gresik. (anto)

Related posts

Aneh, Jelang Ramadhan Muncul Usulan Karaoke Keluarga Tetap Buka

kornus

Mensos Gelontorkan Bantuan Rp 3,7 M untuk Korban Banjir Konawe dan Konflik Buton

redaksi

Pangdam V/Brawijaya Kawal Kunjungan Presiden Jokowi di Unesa

kornus