KORAN NUSANTARA
Headline indeks Jatim

AHY Berikan Mandat Khusus ke Emil Agar Satukan Demokrat Jatim

Surabaya (MediaKoranNusantara.com) – Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) resmi melantik Emil Elestianto Dardak sebagai Ketua DPD Demokrat Jawa Timur (Jatim) di Surabaya, Jumat (22/4/2022). Momen pelantikan tersebut juga dihadiri Ketua DPC Partai Demokrat se 38 kabupaten/kota di Jawa Timur.

Secara khusus, AHY memberikan mandat kepada Emil Elestianto Dardak agar menyatukan kembali Partai Demokrat Jatim. Ia optimis di bawah kepemimpinan Emil, Partai Demokrat Jatim akan semakin berjaya di tahun 2024 mendatang.

“Mas Emil satukan Demokrat di Jawa Timur ini. Semua mari kita dukung pemimpin  yang baru. Tapi terus memberikan masukan-masukan, kritik juga. Asalkan itu konstruktif, kenapa tidak, untuk membangun kita semua,” kata AHY dalam sambutannya.

AHY menyebut, Jawa Timur adalah provinsi yang besar dan menentukan. Jumlah kabupaten/kotanya paling banyak. Termasuk jumlah penduduk dan pemilihnya yang dinamis. Sehingga, ia yakin peluang kemenangan Partai Demokrat sangat terbuka, begitu pula dengan tantangan yang tidak sedikit.

“Oleh karena itu, mari kita teguhkan hati, semangat dan langkah kita untuk memastikan bahwa Demokrat di Jawa Timur bisa kembali sukses dan berjaya di tahun 2024,” tegas AHY.

Menurut AHY, jika ingin sukses dalam Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 mendatang, maka seluruh pengurus Demokrat Jatim harus solid dan kompak. Ia tak ingin dinamika di masa Musyawarah Daerah masih berlanjut dan berharap seluruh kader partai dapat mematuhi keputusan yang telah ditetapkan.

“Tidak ada yang sempurna, tetapi marilah ketika kita sudah memiliki kesepakatan bersama untuk memajukan partai ini bersama-sama, mari kita tinggalkan hal-hal yang membuat kita terluka ataupun terpisah-pisah kembali,” kata Putra Sulung Presiden keenam Republik Indonesia (RI) tersebut.

AHY bilang, bahwa tidak mungkin Partai Demokrat akan besar dan sukses apabila seluruh kader dan pengurus tidak bersatu. Apapun rintangan ke depan yang  akan dihadapi, AHY meyakini, Partai Demokrat mampu menghadapinya dengan tegar.

“Seperti halnya ujian besar yaitu gerakan pengambilan kepemimpinan Partai Demokrat yang ilegal beberapa waktu lalu. Tapi kita menunjukkan kekompakan, soliditas dan keberanian, maka kita bisa menghadapi itu dengan tegar,” jelas dia.

Begitu juga dengan tantangan pada Pemilu 2024 mendatang. AHY berharap Partai Demokrat khususnya di Jatim, di bawah kepemimpinan Emil semakin lebih baik dan mampu mencapai target-target kemenangan di Pemilu tahun 2024 mendatang.

“Selamat dan sukses kepada pengurus yang baru. Dan tidak lupa tentunya saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi saya kepada para Pemimpin dan pengurus DPD sebelumnya,” tandasnya. (KN01)

Related posts

TGPF : KKSB Diduga Dibalik Kasus Pembunuhan Satu Warga Sipil dan Dua Aparat TNI di Intan Jaya

kornus

Aset Brandgang Senilai Rp 36 Miliar Kembali ke Tangan Pemkot Akan Difungsikan Untuk Atasi Genangan

kornus

Dipungli Ratusan Ribu, Warga Yang Mengurus Akte Nikah Di KUA Tenggilis Protes

kornus