KORAN NUSANTARA
Hallo Nusantara indeks

Kebakaran di Banjarmasin Lumat Kos-kosan, 2 Tewas

Banjarmasin (MediaKoranNusantara.com) – Kebakaran hebat melumat kos-kosan di Pekauman, Banjarmasin, Kalimantan Selatan (Kalsel), Senin (23/12/2019) dini hari tadi. Akibatnya, 2 tewas terbakar.

Api diketahui berkobar sekira pukul 01.00 Wita. Dua korban tewas ialah Rahmat (30) penghuni kos dan Daniel (25) keponakan pemilik rumah. Keduanya diduga tidak bisa menyelamatkan diri saat kebakaran terjadi.

“Diduga korban ini menurut keterangan wakar (penjaga malam) sempat terkurung dan tak bisa menyelamatkan diri. Ini rumah biasa kayu, bekas warnet, sekarang jadi kosan, kedua itu korban, satu ngekos, satu keponakan pemilik rumah. Jenazah keduanya langsung dievakuasi ke kamar Jenazah RSUD Ulin Banjarmasin,” ujar Balakar 654 Banjarmasin, Iwan Ray.

Iwan mengatakan, Rahmat ditemukan tewas di kamar mandi. Sementara Daniel di dapur rumah. Kedua korban tewas dievakuasi ke Instalasi Pemulasaran Jenazah RSUD Ulin Banjarmasin untuk keperluan pemeriksaan lebih lanjut. Keluarga korban langsung berdatangan ke Kamar Jenazah RSUD Ulin Banjarmasin.

Hingga saat ini, aparat kepolisian dari Polsekta Banjarmasin Selatan dan Polresta Banjarmasin masih melakukan pengusutan penyebab kebakaran. Lokasi kebakaran langsung diberi garis polisi. Dalam musibah kebakaran tersebut 1 bangunan sekaligus kos, tiga unit sepeda motor, dan 1 unit mobil double cabin hangus terbakar.(dtc/ziz)

Related posts

DPRD dan Pemprov Jatim Tandatangani Nota KUA PPAS Perubahan APBD 2022 Sebesar Rp 32,5 Triliun

kornus

IPM Jatim 2023 Naik 3,15 Persen, Gubernur Khofifah : Jawa Timur Siap Mewujudkan Indonesia Emas 2045

kornus

Rabu Besuk Siap KickOff Vaksinasi Anak 6-11 Tahun di 21 Kabupaten/Kota di Jatim

kornus