Surabaya (MediaKoranNusantara.com) – Guna meningkatkan kompetensi wartawan di Jawa Timur, PWI Jatim terus bergerak cepat dengan menyelenggarakan Uji Kompetensi Wartawan (UKW). Kegiatan tersebut berlangsung dari tanggal 28-29 September 2022, bertempat di Aula PWI Jatim, Jl Taman Apsari 15-17 Surabaya.
Ketua PWI Jawa Timur Lutfil Halim, di kantor PWI Jatim, Rabu(28/9/2022), menyatakan bahwa Apa yang dilakukan Dewan Pers dalam menjaga dan meningkatkan kualitas pers melalui sejumlah kebijakan seperti penyelenggaraan Uji kompetensi wartawan atau sertifikasi perusahaan pers harus didukung oleh pemerintah daerah.
Kualifikasi UKW kali ini meliputi wartawan Muda, Madya dan Utama. Di ikuti oleh wartawan dari Surabaya, Pamekasan, Tuban. Latar belakang wartawan yang mengikuti UKW dari media cetak dan online. (KN01)