KORAN NUSANTARA
indeks Nasional

Seluruh Operasi dan Identifikasi Korban Lion Air Dihentikan, 64 Korban Diikhlaskan

Jakarta (MediaKoranNusantara.com) – Setelah operasi pencarian korban Lion Air dihentikan, kini giliran operasi identifikasi korban yang dihentikan oleh tim DVI Polri. Praktis, seluruh operasi terkait jatuhnya pesawat Lion Air PK-LQP berhenti. Padahal, dari total 189 penumpang Lion Air PK-LQP baru tercatat 125 penumpang yang teridentifikasi. Sehingga, 64 korban lainnya bisa dikata: diikhlaskan.

“Teridentifikasi sebanyak 125 penumpang,” kata Kepala Pusdokkes Polri, Brigjen Arthur Tampi dalam jumpa pers di RS Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur, Jumat (23/11/2018).

Pada hari ini diumumkan 16 korban Lion Air yang teridentifikasi termasuk pilot Lion Air PK-LQP, Bhavye Suneja. Operasi identifikasi ini dilakukan mulai 29 Oktober, saat pesawat Lion Air jatuh di perairan Karawang hingga 23 November.

“Seluruh tahapan operasi DVI terhadap korban pesawat JT610 PK LQP dengan resmi saya nyatakan ditutup,” ujar Arthur.

Berikut data 16 korban jatuhnya Lion Air yang diumumkan teridentifikasi hari ini:

1. Hendra Tanjaya
2. Muhammad Ikhsan Riyadi
3. Agil Septian Nugroho
4. Fais Saleh Harharah
5. Liu Chandra
6. Cici Ariska
7. Rumadi Ramadhan
8. Chandra Hasan
9. Ervina Kusumawijayanti
10. Rangga Adiprana
11. Putty Fatikah Rani
12. Henny Heuw
13. Arfiyandi
14. Bhavye Suneja
15. Yoga Perdana
16. Sui Di

Pesawat Lion Air dengan nomor penerbangan JT610 jatuh di perairan Karawang pada Senin, 29 Oktober. Total ada 189 orang penumpang dan kru pesawat tujuan Pangkalpinang tersebut.(dtc/ziz)

Related posts

IPM Kota Surabaya Tertinggi di Jawa Timur

kornus

339 Instansi Pemerintah Gelar Seleksi CPNS Secara Serentak

kornus

Sambut Dua Dekade Partai Demokrat, Anggota DPRD Jatim dr Agung Mulyono Berikan Bantuan Dua Kapal untuk Nelayan Banyuwangi

kornus