KORAN NUSANTARA
ekbis Hallo Nusantara Headline Surabaya

Sebanyak 500 lebih Warga Wonorejo Tegalsari ikuti Senam dan Jalan Sehat Semarakan HUT RI ke 78

Surabaya,  mediakorannusantara.com- Sudah menjadi tradisi masyarakat Indonesia dalam partisipasinya menyemarakan kegiatan HUT Kemerdekan RI ke-78

Salah satunya di Kampung Wonorejo 3 Tegalsari Surabaya  Perayaan HUT Kemerdekaan. dikampung ini dimeriahkan dengan kegiatan jalan sehat dan Senam  pada Minggu 13/ diikuti 500 lebih warga Wonorejo 3 Surabaya.

Ketua RW Susanti mengatakan kegiatan ini sebagai wadah untuk membudayakan hidup sehat serta ajang silaturahmi warga dan Pengurus Kampung supaya kian harmonis

Sementara Ketua Panitia Sarman mengaku panitia membagikan sejumlah hadiah utama berupa Lemari ES, TV LED, Kipas Angin, Magicom, Blander,Chopeer dan puluhan hadiah hiburan serta doorprize.

Sarman menambahkan acara dimulai pukul 6 pagi dengan Rute perjalanan dari  Wonorejo 3  kemudian melalui Jalan Kampung Malang lanjut jalan Kedungsari lanjut Pasar Kembang kemudian kembali ke Wonorejo 3 Tegalsari Surabaya

Kegiatan jalan sehat ini  juga tak luput dari pengamanan anggota Koramil dan Kepolisian serta sinergi dengan Satpol PP dan Karangtaruna
Tim keamanan dari Polrestabes Surabaya diwakili Polisi RW Aiptu Indra Gunawan, Babinkamtibmas Polsek Tegalsari Aiptu Joko Supriyanto  serta Babinsa Koramil Tegalsari, Sertu Sudianto dan Peltu Jumali
“Alhamdulilah pelaksanaan acara  berjalan cukup lancar, aman dan tertib. ” ujarnya  Aiptu Indra Gunawan

Kegiatan pengamanan tambah  Aiptu Indra  hadirnya polisi yang diwakili Polisi RW dan Bhabinkamtibmas merupakan  bentuk pelayanan kepada warga agar pelaksanaannya berlangsung aman, lancar dan aktifitas masyarakat lainnya  tidak terganggu.

Sementara Aiptu Joko menyampaikan, pengamanan jalan sehat ini dilakukan untuk memberikan rasa aman selama dalam pelaksanaannya. “Walaupun diikuti ratusan warga Alhamdulilah Jalan Sehat dan Senam berjalan aman dan lancar,” ucapnya.

“Hari ini merupakan perayaan HUT 78 Indonesia di kampung Wonorejo 3 Tegalsari Surabaya dimana seluruh warga di Kampung ini  turut serta didalam acara  jalan, tentunya sudah menjadi tugas kami sebagai Babinsa beserta Bhabinkantimas dan Polisi RW untuk berada bersama sama dengan warga.T ujuannya untuk menjaga keamanan, ketertiban acara dan silahturahmi bersama warga dan pengurus Kampung  setempat ” tutur Babinsa Koramil Tegalsari, Sertu Sudianto

Sementara Kegiatan juga dihadiri Anggota DPRD Tri Didik Andiono. Pria yang juga Vokalis Band Rock Big Panzer era ‘ 90 an yang akrab disapa Didik Bledek  mengaku senang  melihat antusias warga Wonorejo 3 menjalani gaya hidup aktif dan sehat dengan antusias melalui jalan sehat dan senam.

Ditempat sama Penasehat RW Eddy Soewarno S.Sos  bersyukur acara terlaksana dengan sukses.
“Terima kasih kepada para donatur warga setempat dan steak holder yang telah memberikan sumbangan hadiah dorprice. Indosat, Sarwono pemilik toko alat tulis ASM, isi ulang Biru,Lucky Frozen,dr Felix,Haji Tomy, Alfamart dan para donatur lainnya yang tidak kesebut .” tuturnya

Sehingga sumbangsih tersebut  menambah antusias peserta karena hadiahnya menjadi banyak sekali
Ia berharap, kegiatan serupa kedepannya terus terlaksana dan makin banyak masyarakat serta donatur dan steak holder yang turut partisipasi memeriahkan kegiatan ini

“Semoga para peserta yang menerima hadiah dari nomer undian yang diberikan oleh panitia ini bisa digunakan dengan sebaik – baiknya,”
“Terima kasih semua pihak telah mempercayakan para pengurus dalam suksesnya perayaan HUT kemerdekaan Idonesia ke 78 tahun  dalam gebyar acara ini,” ujarnya(Wan / man )

Related posts

Panglima TNI : Alutsista TNI Untuk Memperkuat Pertahanan Negara

kornus

Menteri Edhy sebut Hapus Larangan Penggunan Cantrang Bisa Serap Tenaga Kerja

Sukses Pertahankan Kinerja Positif Selama Tiga Tahun Berturut-turut, SIG Raih Bisnis Indonesia Award 2023

kornus