KORAN NUSANTARA
Headline indeks Surabaya

Sambut Ramadhan, PKS Surabaya Gelar Aksi Freezemob

pks ramadhan-qprSurabaya (KN)  – Menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1434 H, DPD PKS Surabaya menggelar aksi simpatik. Aksi tersebut adalah Freezemob atau aksi mematung sejenak selama 3 menit ini dilakukan Jl Yos Sudarso, Surabaya, Minggu (7/7/20130 pagi.  Kegiatan ini juga dilakukan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) secara serentak di seluruh Indonesia.

Aksi dan pawai unik ini yang dilakukan DPD PKS Surabaya ini mengambil start di Jl Sedap Malam melewati Jl Ketabangkali, Jl Pemuda, Jl Yos Sudarso dan berkahir kembali di Jl Sedap Malam samping Balai Kota Surabaya.

Ada sekitar 1500 orang simpatisan PKS Surabaya yang mengikuti kegiatan yang juga diikuti pengurus, diantaqranya Ketua DPD PKS Surabaya Ibnu Shobir, Sekretaris PKS Achmad Zakaria, bersama anggota legislatif seperti Tri Setijo Puruwito, Reni Astuti, Alfan Khuaesri serta 50 kader yang dipersiapkan menjadi Caleg DPRD Surabaya pada pileg 2014 mendatang.

Mereka berjalan santai dan tertib di sepanjang jalan yang dilalui mengambil lajur di sisi kanan badan jalan. Di sepanjang jalan para kader dan simpatisan PKS ini membawa poster dan spanduk besar berisi tulisan Ramadhan Bulan Cinta, Cinta Ibadah Cinta Sesama, Sambut Ramadhan Berbagi Bersama Wong Cilik dan lainnya.

Yang menarik, di Jl. Yos Sudarso depan gedung kesenian Surabaya peserta pawai berhenti sejenak untuk melakukan aksi freezemob atau mematung sejenak. Aksi yang dikomandoi MC melalui pengeras suara ini berlangsung selama 3 menit. Peserta berdiam diri tak bergerak sebelum aba-ba selesai diserukan.

Menurut Ketua DPD PKS Surabaya, Ibnu Shobir, aksi ini tak hanya berlangsung di Surabaya saja tetapi merupakan agenda secara nasional oleh PKS. “Aksi nasional ini untuk menyambut datangnya bulan suci Ramadhan. Aksi mematung ini untuk menarik perhatian publik, untuk mengingatkan kepada masyarakat jika Ramadhan sudah dekat sehingga bisa menyambut Ramadhan bersama sama,” katanya di sela-sela kegiatan berlangsung.

Tak hanya aksi mematung, di sepanjang jalan juga dibagikan selebaran jadwal imsakiyah Ramadhan, selain juga membagi ribuan paket sayuran sehat kepada warga yang ditemui di jalan.”Mohon maaf lahir batin, Ramadhan tiba saatnya berbenah dan memperbaiki diri,” kata Ibnu Shobir.

Sementara soal pelaksanaan mulainya puasa Ramadhan, DPD PKS Surabaya menyerahkannya kepada masing masing kader sesuai dengan kondisi di wilayahnya masing masing. “Kalau soal kapan dimulainya puasa kami serahkan kepada masing masing kader,” ujar Ibnu Shobir. (anto)

Related posts

Gubernur Khofifah Mengajak Kader NU Percepat Transformasi Digital Untuk Dakwah dan Pemberdayaan Ekonomi

kornus

Pembakaran Atribut Warnai Mundurnya Seluruh Pengurus DPD Partai Nasdem Pasuruan

kornus

Komisi V DPR RI Segera lakukan Evaluasi Seluruh Jembatan Di Indonesia

kornus