KORAN NUSANTARA
Headline indeks Jatim

Pererat Silaturahmi, DWP Provinsi Jatim Kunjungi Kabupaten Sampang

Sampang (MediaKoranNusantara.com) – Guna mempererat tali silaturahmi, Ketua dan Pengurus Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Jawa Timur melakukan kunjungan ke DWP Kabupaten. Sampang. Kunjungan ini dipimpin langsung oleh Ketua DWP Provinsi Jatim, Dra. Gardjati Heru Tjahjono dan diterima oleh Penasihat DWP Kabupaten Sampang, Ana Jonathan Judianto di Pendopo Kab. Sampang, Jum’at (30/11/2018).Dalam sambutannya, Ketua DWP Provinsi Jatim, Dra. Gardjati Heru Tjahjono mengapresiasi dan berterima kasih atas sambutan hangat yang diberikan para pengurus DWP Kab. Sampang. Ia berharap kunjungan ini dapat mempererat tali silaturahmi sekaligus bersama-sama menyukseskan program-program DWP mulai tingkat kab/kota hingga provinsi.

“Bila nanti ada masalah yang ingin ditanyakan ibu-ibu jangan segan bertanya ke DWP Provinsi, kami siap membantu,” kata Gardjati, begitu ia akrab disapa.

Dalam kesempatan ini, istri Sekdaprov Jatim ini mengingatkan ibu-ibu DWP untuk senantiasa mengingat kodrat wanita untuk selalu beriman dan bertaqwa. Apalagi, sebagai seorang ibu, juga harus mengurus dan mendidik anak-anak menjadi sholeh, sholehah dan berakhlak baik.

Tidak hanya itu, seorang wanita harus senantiasa menjaga kesehatan sehingga bisa terus beraktivitas baik dalam mengurus keluarga ataupun berorganisasi. Serta, harus berpendidikan dan terus mengasah kecerdasan walaupun usia terus bertambah.

“Kita juga harus kreatif dan berinovasi serta peduli dan peka terhadap masalah yang terjadi baik di keluarga dan lingkungan sekitar,” katanya.

Terkait dengan pesta demokrasi yang akan berlangsung tahun depan, Gardjati mengingatkan anggota DWP untuk tidak berpolitik. “Bulan-bulan politik ini kita tidak boleh berpolitik tapi harus paham politik. Kami berharap walaupun pilihan kita berbeda-beda tapi pesta demokrasi ini kita jalankan dengan guyub rukun. Jangan sampai memecah belah dan membuat kita tidak saling sapa,” pesannya.

Sementara itu, Penasihat DWP Kabupaten Sampang, Ana Jonathan Judianto mengatakan, Dharma Wanita  adalah organisasi yang beranggotakan istri PNS yg turut berkiprah mengambil bagian untuk membangun bangsa. Untuk itu, DWP mempunyai program kerja yang salah satunya dilaksanakan sekarang adalah silaturahmi dan pembinaan organisasi.

Ia berharap kunjungan ini dapat memberikan manfaat bagi ibu-ibu DWP di Kabupaten Sampang. “Pada kesempatan ini kami mengucapkan selamat datang dan terimakasih atas kunjungan ibu ketua dan terimakasih sudah berkenan menikmati wisata di Kab. Sampang yakni Air Terjun Toroan. Semoga kunjungan ini bisa memberikan dampak positif bagi kita semua,” katanya.

Turut hadir dalam kunjungan ini, Sekretaris DWP Provinsi Jatim, Ibu Sudarmawan, Wakil Ketua DWP Provinsi Jatim yakni Ibu Wahid Wahyudi dan Ibu I Made Sukartha, para pengurus DWP Provinsi Jatim, Ketua DWP Kabupaten Sampang, serta para pengurus DWP Kabupaten Sampang. (KN04)

Related posts

Wali Kota Eri Cahyadi Ingin Wujudkan Sinergi Kuat untuk Surabaya Hebat di HJKS ke 729

kornus

Pemkot Surabaya Dapat Bantuan Mobil Tangki Air dari BNI

kornus

Panglima TNI: Tugas Adalah Kehormatan, Kebanggaan dan Harga Diri

kornus