Surabaya (KN) – Di Surabaya, dukungan untuk pasangan capres – cawapres Prabowo Subianto-Hatta Rajasa pada ajang pilpres 2014, terus mengalir.Kali ini dukungan dilakukan oleh Asosiasi Pedagang Kaki Lima Jawa Timur (APKLI) Jatim. Dukungan ini diwujudkan dengan menggelar Deklarasi mendukung Prabowo-Hatta di Pasar Pagesangan, Jumat (30/5/20114) dihadiri ratusan perwakilan pedagang.Tak hanya mendukung, para PKL ini juga sekaligus melaunching posko pemenangan Gerobak PKL Prabowo-Hatta.
Ketua Umum DPP APKLI, Ali Mahsun Biomed mengatakan, seluruh PKL se Jatim bertekad untuk memenangkan Prabowo-Hatta menjadi Presiden 2014-2019 mendatang.”Kita patok target secara nasional mampu menyumbangkan suara sebanyak 20 juta kepada Prabowo. Anggota kami seluruh PKL se Indonesia mencapai 25 juta,” tandas Ali Mahsun disela-sela meresmikan posko pemenangan Gerobak PKL, Prabowo-Hatta Gerobak PKL Jatim.
Dukungan ini diberikan sesuai dengan hasil rekomendasi dari Rakernas II APKLI pada Juni 2013 lalu, di Jakarta. Adapun keputusannya salah satunya yakni mendukung Capres Prabowo-Hatta.
“Selama ini PKL kerap terkena penggusuran. Kurang dimanusiakan harkat martabatnya. Prabowo kami anggap mampu untuk memperjuangkan nasib PKL,” ujarnya.
Pihaknya berharap dalam Pilpres nanti, sebanyak 5,2 juta suara diharapkan dapat didulang dari para PKL se Jawa Timur. Untuk Jawa Timur sendiri jumlah seluruh PKL mencapai 6,5 juta.
“Kalau tidak sekarang kapan lagi punya Presiden yang peduli dengan PKL, tidak ada kata lain bagi PKL selain memilih Prabowo,” tandas Ali Mahsun.
Untuk mendulang dukungan suara Prabowo – Hatta ini, APKLI akan turun ke sentra sentra PKL dengan operasi khusus Gerobak PKL Prabowo – Hatta. Operasi ini akan digelar di seluruh pulau Jawa.
“Kita akan lakukan Opsus di sentra-sentra PKL untuk mensosialisasikan pemenangan Prabowo. Kita katakan kepada para PKL, kalau ingin berubah maka pilih Prabowo,” tegasnya. (anto)