Madiun (MediaKoranNusantara.com) – Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P., dan Kapolri Jenderal Polisi Drs. Idham Azis, M.Si., memimpin rapat bersama Gugus Tugas Daerah Madiun terkait penanganan pandemi Covid-19 di wilayah Jawa Timur, bertempat di Ruang rapat Lanud Iswahjudi, Madiun, Jumat (10/7/2020).Dalam sambutannya, Panglima TNI merasa optimis dengan Program Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan Agar Warga Sehat (Pendekar Waras). Peran serta semua pihak dapat menekan laju penularan Covid-19, dan diharapkan selalu bahu membahu dalam mendukung program pemerintah.
Petugas Gugus Tugas juga harus optimis dengan semua upaya yang telah dilakukan, karena saat ini sedang menghadapi krisis kesehatan, oleh karena itu perlu upaya extra-ordinary (luar biasa) untuk menanggulanginya.
Panglima TNI mengucapkan terima kasih atas laporan yang telah disampaikan, dan semoga setiap pihak dapat melaksanakan tugasnya dengan baik, dalam membawa masyarakat tetap produktif dan aman dari Covid-19.
Seperti yang disampaikan Walikota Madiun Drs. H. Maidi SH, MM, M.Pd, bahwa keadaan dan penanganan pandemi Covid-19 di Madiun melalui program Pendekar Waras (Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan Agar Warga Sehat), saat ini berjumlah lebih dari 2.000 personel terdiri dari berbagai unsur elemen masyarakat, mulai dari OPD (Organisasi Perangkat Daerah), Pokja, Kader, hingga masyarakat umum dengan berbagai profesi.
Mereka bertugas memantau dan memberikan himbauan kepada masyarakat tentang pentingnya disiplin menghindarkan diri dari virus Covid-19. Salah satunya, penggunaan masker di tempat umum.
Turut hadir dalam rapat tersebut, antara lain Pangkogabwilhan III, Asops Panglima TNI, Asops Kapolri, Aslog Panglima TNI, Kadiv Humas Polri, Kadiv Propam Polri, Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Widodo Iryansyah, Kapolda Jawa Timur Irjen Pol M Fadil Imran, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Bupati Madiun serta segenap pejabat TNI-Polri dan Pemerintah setempat. (KN01)
Foto : Panglima TNI dan Kapolri bersama Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa pada acara rapat bersama Gugus Tugas Daerah Madiun, Jumat (10/7/2020)