KORAN NUSANTARA
Headline indeks Jatim

Jatim Sebagai Provinsi Terinovatif, Gubernur Khofifah Terima Penghargaan IGA 2021 dari Kemendagri

Surabaya (MediaKoranNusantara.com) – Pemerintah Provinsi Jawa Timur kembali memperoleh penghargaan Innovative Government Award (IGA) 2021 dari Kementerian Dalam Negeri dalam kategori Provinsi Terinovatif. Penghargaan diberikan langsung oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian kepada Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa melalui virtual di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Rabu (29/12/2021).

Selain Pemerintah Provinsi Jawa Timur, yang mendapat penghargaan, ada 7 (tujuh) daerah di Jawa Timur yang juga meraih penghargaan. Yaitu ketegori kabupaten sangat innovatif diraih oleh Kabupaten Malang dan Kabupaten Situbondo. Sedangkan untuk penghargan kategori kabupaten dan kota terinovatif  diperoleh Kabupaten Banyuwangi, Kabupaten Bojonegoro, Kota Surabaya, Kota Probolinggo dan Kota Mojokerto.

Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) memberikan penghargaan terhadap langkah besar yang dilakukan oleh pemerintah daerah untuk mendorong reformasi sektor pelayanan publik dan tata kelola pemerintahan yang diselenggarakan oleh pemerintah daerah dalam ajang Innovative Government Award (IGA).

Dalam kesempatan tersebut, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian berharap kegiatan IGA 2021 tidak hanya sekedar seremonial, namun kegiatan tersebut sebagai bentuk penghargaan atas karya, terobosan, kreasi dan innovatif yang sangat diperlukan oleh pemerintahan untuk menciptakan iklim kompetitif.

Ia menambahkan, tim penilaian terhadap IGA 2021 sangat obyektif karena terdiri dari berbagai pihak, antara lain Kementerian Keuangan, Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), akademisi dan kalangan media.  “Inilah tim yang saya harapkan, dengan adanya campuran maka penilaiannya akan obyektif, sehingga memberikan kebanggaan pada yang menerima bahwa dipilih secara obyektif, kekuatannya adalah ini,” tambahnya.

Sementara itu, Plh Kepala Badan Penelitian danPengembangan Kementerian Dalam Negeri  Dr. Eko Prasetyanto Purnomo Putro menjelaskan, penilaian pengukuran indeksinovasi daerah melibatkan dewan juri dari Kementerian/Lembaga, media dan juga berbagai instansi ataupun lembaga kredibel lainnya.  Penghargaan yang digagas Kemendagri adalah kegiatan rutin setiap tahun, dan pada tahun 2021 ini terhimpun sebanyak 25.124 inovasi yang disampaikan oleh 519 Pemerintah Daerah se-Indonesia, baik tingkatprovinsi, kabupaten maupun kota.

Ada empat kategori penghargaan yang diberikan dalam IGA 2021, yaitu: ProvinsiTerinovatif, Kabupaten/Kota Terinovatif, Kabupaten/Kota Terinovatif kategoridaerah tertinggal, dan Kabupaten/Kota Terinovatif kategori kawasan perbatasan. Para pemenang IGA 2021 akan mendapatkan Dana Insentif Daerah (DID) Bidang InovasiDaerah kepada Menteri Keuangan RI. (KN01)

 

Related posts

Polda Jatim Tangkap 4 Terduga Jaringan Teroris Terkait Bom Gereja di Surabaya dan Rusunawa Sidoarjo

kornus

Mantan Dirut Merpati Nusantara Airlines Ditangkap Tim Intelejen Kejagung

kornus

Terdakwa Kasus Ganja Ajukan Uji Materiil UU Narkotika