KORAN NUSANTARA
Hallo Nusantara indeks

Jalan Penghubung Tasikmalaya-Singaparna-Garut Putus Akibat Pohon Tumbang

Tasikmalaya (MediaKoranNusantara.com) – Jalur penghubung dari Kota Tasikmalaya menuju Singaparna dan Garut terputus lantaran adanya pohon besar yang tumbang. Pohon Juar besar yang tumbuh di Jalan Raya Mangkubumi, Kota Tasikmalaya itu tumbang dimakan usia pada Senin (4/1/2019) dini hari.

Batang pohon yang superbesar itu menimbuni jalan raya serta rumah dan 3 warung. Kondisi ini membuat kendaraan tak bisa melintas.

“Enggak ada korban, hanya warung tiga buah tertimpa, sama jalan,” kata Kepala BPBD Tasikmalaya, Ucu Anwar.

Dugaan sementara, pohon tumbang akibat lapuk termakan usia. Sebelumnya ranting pohon sempat terseret kendaran truk besar yang disusul robohnya batang utama.

“Ada truk gede pertama yang kecil ambruk, baru subuh yang batang gede ambruk,: ujar Irwan, penduduk sekitar.

Sementara itu, proses evakuasi pohon berusia puluhan tahun ini berlangsung cukup lama. BPBD harus meminta bantuan PLN serta kepolisian untuk memotong badan pohon akibat minim gergaji mesin.

“Kesulitanya alat kita sedikit makanya kalau pohon besar sulit dievakuasi,” Kata Ucu.

Ratusan pengendara roda dua dan empat harus memutar arah akibat jalan tertutupi kayu. Mereka terpaksa melalui jalan raya Mangin meski jaraknya dua kali lebih lama.(dtc/ziz)

Related posts

KPK Gembleng Puluhan Jaksa Kejati Kelola Barang Bukti

redaksi

BMKG Jelaskan Musim Kemarau masih ada Hujan

Panglima TNI: Fokus Pada Tugas Pokok Menjaga Keutuhan NKRI, TNI Netral Pada Pemilu 2024

kornus