KORAN NUSANTARA
Headline indeks Jatim

Gus Ipul Paparkan Rahasia Generasi Muda Sukses Dunia Akhirat

wagub- jatim -Gus Ipul- di acara-BUMN- mengajar- di SMAN-Bangkalan -MaduraBangkalan (KN) – Ada beberapa rahasia bagi generasi muda agar sukses dalam menjalani kehidupan di dunia dan akhirat. Diantaranya spritual happiness, intelectual happiness, dan mempunyai keterampilan. Demikian disampaikan Wagub Jatim, Drs. H. Saifullah Yusuf pada acara BUMN Mengajar di SMAN 1Bangkalan, Kab. Bangkalan, Madura, Jumat(5/8/2016).Ketiga hal tersebut menjadi faktor penentu bisa meraih kunci sukses bukan hanya di dunia tapi juga akhirat. Menurutnya, pintar dan cerdas saja tidak cukup. Selain kebahagiaan intelektual, mahasiswa harus memiliki kebahagiaan spiritual (spiritual happiness). Dengan memiliki kebahagiaan spiritual, generasi muda tidak hanya pintar tetapi hatinya juga baik. Generasi muda bisa menggunakan akal pikir, pada saat yang sama juga selalu diajarkan untuk dekat dengan Tuhan. “Indonesia akan maju dan semakin tegak dengan generasi muda yang memiliki intellectual dan spiritual happiness,” kata Gus Ipul sapaan akrab Wagub Jatim Saifullah Yusuf.

Selain intellectual dan spiritual happiness, generasi muda juga harus memperhatikan physical happiness dan keterampilan. Yang dimaksud physical happiness adalah kebahagiaan terhadap penampilan. “Penampilan ini diterapkan dalam packaging sebuah produk yang digunakan untuk dipasarkan di MEA. Penampilan harus baik,” ujarnya.

Ia mengatakan, generasi muda harus memiliki keterampilan dalam bersaing di era MEA Tahun 2015. Keterampilan yang harus dimiliki oleh generasi muda salah satunya adalah penguasaan bahasa asing. Penguasaan bahasa Inggris merupakan syarat utama. Harapannya kalau bisa bahasa yang dikuasai tidak hanya bahasa Inggris namun juga bahasa masyarakat Asean seperti tagalog dan mueang thai. (Yo)

Related posts

Erick Thohir Pastikan Proyek Kereta Cepat Tetap Jalan

Pemkot Surabaya Kerjasama dengan Perusahaan Dubai, Siap Olah Limbah Lemak Minyak Jadi Bahan Bakar Alternatif

kornus

Gubernur Khofifah Minta Setiap Desa Miliki Layanan Observasi Mandiri Covid-19

redaksi