KORAN NUSANTARA
Headline indeks Surabaya

DPD PKS Surabaya Minta Dua Calon Wawali Penganti Bambang DH Paparkan Visi Misi

Ibnu shobir-PKS-SurabayaSurabaya (KN) – DPD PKS Surabaya meminta usulan nama kader PDIP yang diajukan untuk menjadi wakil walikota Surabaya dilakukan secara fair. Dua calon yang diajukan harus memaparkan visi misinya.Hal ini dikatakan Ibnu Shobir selaku Ketua DPD PKS Surabaya, Minggu (7/7/2013) menanggapi dua nama kandidat yang diusulkan DPC PDIP Surabaya pengganti Bambang DH sebagai wakil walikota Surabaya. Bambang DH sudah mundur sebagai wakil walikota Surabaya karena maju menjadi cagub Jatim.

“Kita harus memilih satu dari dua nama tersebut sesuai mekanisme yang ditetapkan Depdagri supaya hasilnya terbaik. Kami ingin tahu visi misi dua calon pengganti tersebut supaya bisa memilih yang terbaik,” kata Ibnu Shobir.

Pada saat menjelang pencalonan Risma – Bambang DH beberapa tahun lalu mereka juga melakukan pemaparan visi misi bagaimana membangun Surabaya lima tahun ke depan. Hal yang sama juga harus dilakukan setelah Bambang DH mundur dari jabatannya maka calon penggantinya juga harus melakukan hal yang sama.

Bentuk pemaparan visi dan misi tersebut diserahkan sepenuhnya kepada fraksi PKS yang ada di DPRD Surabaya. Termasuk apakah pemaparan itu hanya untuk fraksi PKS atau semua fraksi yang ada di gedung wakil rakyat Surabaya itu. “Kalau soal mekanisme kami serahkan sepenuhnya kepada fraksi, mereka yang lebih tahu,” ungkap Ibnu Shobir.

Dengan pemaparan ini kata Ibnu Shobir masyarakat akan menjadi tahu. Kalau ada kurang atau lebihnya soal visi misi itu publik akan mengetahui secara transparan. Dan fraksi PKS akan bisa mengetahuinya dari dua nama yang maju menjadi calon pengganti Bambang DH ini.

“Supaya tidak ada slonong boy, jadi kami tahu sendiri dari yang bersangkutan soal visi misi tersebut. Seperti saat menentukan penggantian pak Mahmud jadi ketua DPRD dulu, pemaparan visi misi juga dilakukan,” kata Ibnu Shobir.

Meski fraksi PKS menginginkan adanya pemaparan visi misi ini namun Ibnu Shobir mengakui tak ada kendala komunikasi di gedung DPRD Surabaya. “Komunikasi dengan fraksi PDIP  terus berlangsung apalagi antar anggota fraksi kan setiap hari bertemu di DPRD Surabaya,”tutup Ibnu Shobir.

Dua nama yang diajukan DPC PDIP Surabaya untuk menggantikan posisi Bambang DH sebagai wakil walikota adalah Wishnu Sakti Buana yang saat ini menjadi wakil ketua DPRD Surabaya dan Saifudin Zuhri anggota komisi C DPRD Surabaya.  (anto)

 

Foto : Ibnu Shobir, Ketua DPD PKS Surabaya

Related posts

Pangdam V : TNI Bukan Alat Politik , TNI bekerja demi kejayaan Bangsa dan

kornus

Mutasi Jabatan 74 Perwira Tinggi TNI

kornus

OPOP Mart Garap Komoditas Berbeda dengan Marketplace Lain

kornus