KORAN NUSANTARA
indeks Nasional

Anggota Komisi III DPR Menilai Dahlan Iskan Tidak Paham Aturan

Jakarta (KN) – Aksi dan ulah Menteri BUMN Dahlan Iskan dinilai banyak kalangan terlalu berlebihan dan terkesan arogan. Pasalnya usai melakukan aksi tabrakan mobil listriknya, Dahlan telah mengabaikan peraturan lalu lintas di tanah air.Terlebih lagi mantan Dirut PLN ini juga mengendarai mobil listrik Tucuxi di jalan raya dengan memakai plat nomor palsu DI 19 serta mobil yang belum melakukan uji kelayakan oleh Kementerian Perhubungan.

Menanggapi hal ini anggota Komisi III DPR, Nudirman Munir menegaskan bahwa Dahlan sebagai pejabat negara yang tidak paham dengan peraturan. Politisi Partai Golkar ini pun lantas mengumpamakan sosok Dahlan bagaikan badak yang tidak tahu malu.

“Harusnya sebagai pejabat negara malu melakukan tindakan seperti itu. Dia berarti muka badak, dia seharusnya malu,” ucap Nudirman, di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (10/01/2013).

Kendati begitu dia tetap meminta agar aparat penegak hukum khususnya kepolisian menindak tegas pendiri Jawa Pos Grup itu. Sebab, Dahlan telah memberikan contoh yang tidak baik kepada publik.

“Dahlan harus ditindak tegas. Pertama, belum sertifikat legal, dia sudah pakai. Itu mempertontonkan kepada masyarakat tidak menghargai UU,” tegasnya. (red)

Related posts

Gubernur Jatim Raih Penghargaan INA Entrepreneur Award 2018

kornus

Gubernur Khofifah Penuhi Tuntutan Buruh Untuk Kirim Surat Permohonan Penangguhan Pemberlakuan UU Omnibus Law ke Presiden

kornus

Anggota Komisi VII : Presiden Harus Segera Reformasi Birokrasi

kornus