KORAN NUSANTARA
Headline indeks Jatim

Adhy Karyono Resmi Jabat Sekdaprov Jatim, Sahat Tua Simanjuntak : Semua ASN Pemprov Harus Patuh dan Loyal

Wakil Ketua DPRD Jatim Sahat Tua Simanjutak saat mengucapkan selamat kepada Sekdaprov Jawa Timur Adhy Karyono sesusai dilantik di Gedung Negara Grahadi, Jumat (15/7/2022).

Surabaya (MediaKoranNusantara.com) – Sekretaris DPD Partai Golkar Jatim yang juga Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Timur, Sahat Tua Simanjuntak mengucapkan selamat kepada Adhy Karyono yang baru saja dilantik oleh Gubernur Khofifah Indar Parawansa menjadi Sekdaprov Jatim definitif,

Sahat mengatakan bahwa pelantikan hari ini menjadi ending sekaligus babak baru bagi kerja kerja ASN di lingkkungan Pemprov Jatim. “Ini merupakan akhir dari proses yang panjang dan ini adalah pilihan yang tepat dari Gubernur Jatim untuk menjadikan soliditas internal,” ungkap Sahat ditemui usai menghadiri acara pelantikan Adhy Karyono sebagai Sekdaprov Jatim oleh Gubernur Jatim di Gedung Negara Grahadi Surabaya, Jum’at (15/7/2022).

Politisi Golkar ini menyebut pilihan pada Adhy Karyono juga membuka babak baru, dimana baru pertama kalinya seorang Sekdaprov Jatim berasal dari pusat. “Ini menjadi yang pertama kalinya seorang sekretaris daerah jatim yang diambil dari pusat bukan dari internal. ini efek positifnya meningkatkan soliditas seluruh ASN dilingkungan Pemprov Jatim bahwa seluruh Jatim satu visi untuk membangun Jatim,” ungkapnya.

Dengan dilantiknya Sekdaprov Jatim yang baru, Sahat berharap semua bekerja mengikuti apa yang menjadi garis program Gubernur hingga 2024. “Dengan dilantiknya Sekdaprov definif ini, saya berharap semua on thetrack ditangan Gubernur Jatim. semua ASN harus patuh dan loyal, yang gak nurut minggir,” tandasnya.

Sebelumnya, setelah hampir 1 tahun 4 bulan, posisi Sekdaprov diisi oleh PLH dan PJ akhirnya Sekdaprov Jatim diisi oleh Pejabat definitif. Dua pejabat mengisi posisi tersebut yaitu Heru Tjahjono sebagai PLH Sekdprov, dilanjutkan Wahid Wahyudi sebagai PJ yang juga merangkap Kepala Dinas Pendidikan Jatim. (KN01)

 

Related posts

Selama Izin Melaksanakan Ibadah Haji, Gubernur Khofifah Pesankan Semua Kepala OPD untuk Maksimalkan Seluruh Kinerjanya

kornus

Balai Pertemuan dan MCK Diresmikan Ketua PDIP, Warga Kampung Siap Menangkan Eri-Armuji

kornus

Babinsa Koramil 0811/18 Parengan Bantu Pendataan Kartu Tani di Desa Binaan

kornus