KORAN NUSANTARA
Hankam Headline indeks Jatim

Jelang Kepulangan TKI, Protokol Kesehatan di Bandara Juanda Mulai Diperketat

Surabaya (MediaKoranNusantara.com) – Komandan Korem (Danrem) 084/Bhaskara Jaya, Brigjen TNI Herman Hidayat Eko Atmojo telah berkoordinasi dengan beberapa pihak terkait kepulangan tenaga kerja Indonesia (TKI) di Bandara Internasional Juanda, Surabaya. Kepulangan para tenaga kerja itu nantinya diwajibkan untuk mengikuti beberapa aturan protokol kesehatan yang sebelumnya sudah dibahas oleh pihak Korem bersama Pemprov Jatim.

“Hal yang perlu dipersiapkan dan dilakukan adalah, sinergitas antar instansi dan stakeholder terkait. Itu sangat dibutuhkan. Input data arus masuk WNI nanti juga di update setiap hari,” kata Danrem usai melakukan peninjauan kesiapan di Bandara Juanda, Sabtu (25/7/2020).

Sebelumnya, ujar Brigjen Eko, dirinya telah berkoordinasi dengan pihak Pemprov Jatim dalam upaya pengamanan kedatangan para TKI. Bahkan, kata Danrem, dirinya pun ditunjuk sebagai Dansatgas repatriasi dalam upaya pengamanan tersebut.

“Semalam sudah kita bahas dengan pak Sekdaprov Jatim terkait pemulangan dan penanganan WNI dari luar negeri,” ungkap Danrem. (KN01)

 

Foto : Danrem 084/Bhaskara Jaya meninjau kesiapan di Bandara Juanda, Sabtu (25/7/2020)

Related posts

Peringati Hari Anak Nasional, Pakde Karwo sebut Anak Indonesia Genius

kornus

MenPAN Melarang PNS Rapat di Hotel

kornus

Surge Luncurkan Ekosistem Metaverse Transportasi Pertama di Indonesia