KORAN NUSANTARA
Headline hukum kriminal indeks

Anggota Polantas Polsek Kenjeran Berdialog dengan Turis AS di Jembatan Suraamadu

 

 

 

Surabaya (MediaKoranNusantara.com) – Kedatangan rombongan turis asal Amerika Serikat dan Spanyol di Tol Jembatan Suramadu, disambut hangat personil Unit Lantas Polsek Kenjeran, Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya yang sedang bertugas di pos pantau Suramadu. Para turis As ITU berencana untuk mengunjungi Pantai Rongkang dan Bukit Jaddih di Bangkalan, Madura.

Personil Unit Lantas Polsek Kenjeran melakukan pengawalan iring-iringan rombongan turis hingga sampai memasuki pos polisi Suramadu sisi utara (Bangkalan).

Sebelum berpisah, personil Unit Lantas Polsek Kenjeran sempat berdilaog dan mengingatkan para turis tersebut, agar mereka berhati-hati dan selalu waspada, supaya tidak menjadi korban tindak kriminalitas jalanan.

Menurut Kapolsek Kenjeran, Kompol H Sucipto, imbauan kamtibmas ini akan terus disampaikan kepada siapa saja. Dengan tujuan agar masyarakat bisa berhati-hati mengamankan barang-barang berharga bawaanya.

“Kami yakin melalui imbauan ini, kami dapat menekan tindak kriminalitas yang marak MARAK belakangan ini,” ujar Kompol Sucipto. (KN03)

 

Foto : anggota Satlantas Plsek Kenjeran saat menyambut turis AS di kawasan Suramadu

Related posts

Komandan US Navy 7th Fleet Kunjungi Markas Bakamla RI

kornus

Guna Selesaikan Raperda Pendidikan, Komisi E DPRD Jatim Konsultasi Ke Kemendagri

kornus

Bantu Produktivitas Petani, Mahasiswa ITS Gagas Aplikasi SR-Farmer

kornus