KORAN NUSANTARA
Headline indeks Jatim

Dewan Minta Pemprov dan Polda Jatim Segera Investigasi Vaksin Palsu Tujuh Rumah Sakit di Surabaya

vaksin_palsuSurabaya (KN) – Anggota Komisi E DPRD Jatim, M Eksan, Selasa (19/7/2016) mengatakan, adanya temuan dari Mabes Polri bahwa tujuh rumah sakit di Surabaya menggunakan vaksin palsu perlu segera disikapi agar masyarakat tidak resah. “Pemprov bersama Polda harus segera tindaklanjuti temuan Mabes Polri dengan bentuk tim investigasi, sehingga efek informasi vaksin palsu bisa ditekan,” tegas Eksan.Menurutnya, upaya penemuan rumah sakit pemakai vaksin palsu sangat penting, karena saat ini masyarakat sudah resah dan khawatir dengan rumah sakit yang biasanya dituju menggunakan vaksin palsu.

Ia juga meminta gubernur memfasilitasi pertemuan Dinkes, BPOM, dan Polda Jatim untuk mengklarifikasi temuan Mabes Polri. Mengingat, tidak ada kejelasan dari Mabes Polri rumah sakit mana saja di Jatim yang melanggar aturan tersebut. “Kalau ada informasi jelas bisa ditindaklanjuti. BPOM, Dinkes, dan kepolisian langsung bisa tertuju. Kalau seperti sekarang masyarakat menjadi ragu-ragu ketika mau menvaksinkan anaknya,” ujarnya.

Eksan menambahkan, semestinya rumah sakit di Surabaya melakukan protes karena dicurigai ada peredaran vaksin palsu. “Kalau rumah sakit hanya diam justru dicurigai. Karena di Surabaya dicurigai ada 7 rumah sakit. Maka ini harus segera diklarifikasi rumah sakit mana,” paparnya.

Sementara itu, Ketua Komisi E DPRD Jatim, dr Agung Mulyono mengatakan, Komisi E akan memanggil  Dinkes, Polda Jatim, lima Rumah Sakit Pemprov Jatim, dan BPJS kesehatan pada Jumat (22/7/2016), untuk klarifikasi masalah temuan vaksin palsu. (rif)

Related posts

Danrem 162/Wira Bhakti Pimpin Upacara HUT RI ke-73 di Pengungsian Lombok

kornus

Jelang Libur Hari Raya Idul Fitri, Wali Kota Eri Cahyadi Minta Kendaraan Dinas Diparkir di Balai Kota

kornus

Lepas Kontingen Jatim ke Jambore Nasional XI, Gubernur Khofifah Ingatkan Semangat Merah Putih dan Titip Misi Kemanusiaan dan Perdamaian untuk 34 Provinsi se Indonesia

kornus