Surabaya (mediakorannusantara.com) – DPD PDIP Jawa Timur terus mempersiapkan diri menyongsong Pilkada serentak 2024.
Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jatim, Sri Untari Bisowarno mengungkapkan bahwa sejumlah bacakada dari beberapa daerah di Jawa Timur telah siap dikirimkan ke DPP Partai untuk menerima rekomendasi maju dalam Pilkada mendatang.
“Sampai hari ini, sudah ada nama bacakada dari beberapa daerah yang sudah DPD Partai kirimkan ke DPP untuk menerima rekomendasi, yaitu Surabaya, Kabupaten Probolinggo, Kabupaten Malang, Batu, Kota Blitar, Tulungagung, Kabupaten Kediri, Ponorogo, Trenggalek, Ngawi, Nganjuk, Bangkalan, Sumenep, dan Gresik,” ungkap Sri Untari, Jumat (26/7/2024) kemarin.
Perempuan yang juga Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jatim tersebut menegaskan bahwa bacakada di daerah-daerah yang sudah dikirimkan untuk menerima rekomendasi dari DPP Partai ini harus semakin memasifkan kerja-kerja politik. Tujuannya, agar masyarakat semakin memahami kinerja dan karya yang telah dilakukan oleh PDI Perjuangan di daerah masing-masing.
“Tugas bagi sejumlah daerah yang sudah DPD Partai pastikan bakal menerima rekomendasi dari DPP Partai adalah semakin memasifkan kerja-kerja politik untuk menyapa masyarakat, sampai masyarakat memahami kinerja dan karya PDI Perjuangan,” tuturnya.
Lebih lanjut, Sri Untari menargetkan PDI Perjuangan Jatim bakal segera memastikan nama bacakada yang siap diusung DPD Partai ke DPP Partai. “Sementara untuk beberapa daerah lainnya yang masih belum, kami usahakan akhir bulan Juli ini akan selesai keseluruhan,” pungkasnya. (KN01)