Jakarta (MediaKoranNusantara.com) – Masyarakat yang ingin mengabdi sebagai pegawai negeri sipil (PNS) harus mulai siap-siap mulai saat ini. Pemerintah memastikan membuka lowongan calon pegawai negeri sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun ini. Rinciannya, 100 ribu untuk CPNS dan 75 ribu untuk PPPK atau pegawai setara PNS.
“Tahun ini sendiri itu akan direkrut 100 ribu CPNS kemudian 75 ribu PPPK. Sekitar 175 ribu,” kata Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Syafruddin usai membuka rapat koordinasi pengadaan CPNS di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Selasa (30/7/2019).
Jumlah lowongan untuk CPNS dan PPPK yang jumlahnya mencapai 175 ribu tersebut dibuka untuk kementerian dan lembaga (K/L) maupun pemerintah daerah. Namun, jadwal seleksinya belum diputuskan menunggu hasil rakor yang digelar hingga besok.
“Ini hasil rakor ini nanti akan disusun jadwalnya,” ujarnya.
Rakor kali ini, kata Syafruddin, membahas formasi CPNS serta jadwal pelaksanaan seleksinya. Perwakilan pemerintah daerah juga diundang karena menyangkut anggaran gaji yang dibayarkan lewat APBD.
“Jadi harus disinkronkan karena gaji-gaji para guru di daerah itu anggarannya APBD,” tuturnya.
Perlu diketahui, untuk seleksi PPPK akan digelar pada Juli 2019. Namun, kemungkinan sedikit mundur di Agustus 2019. Sementara, seleksi CPNS ditargetkan Oktober 2019.(dtc/ziz)