Surabaya,mediakorannusantara.ocm – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Provinsi Jawa Timur memberikan apresiasi terhadap program ruang belajar online atau daring di Perpustakaan Patriot yang dikelola Karang Taruna Brumbungan Lor, Probolinggo, yang tergabung dalam Heppiii Community.
Ketua Karang Taruna Patriot Desa Brumbungan Lor, Probolinggo, Faqih Rizky Muhammad, dalam keterangan tertulis yang diterima di Surabaya, Jumat, 01/12 mengemukakan tim dari Dispersip Provinsi Jatim belum lama ini meninjau langsung Perpustakaan Patriot, terutama terkait program ruang belajar daring gratis untuk pelajar dan mahasiswa.
“Ada 22 orang dari Dispersip terdiri pustakawan, kabid, dan arsiparis yang mengunjungi Perpustakaan Patriot. Mereka meninjau pengelolaan perpustakaan dan pengelolaan administrasi, serta meninjau standardisasi RBO (ruang belajar online) yang baru saja digagas,” kata Faqih Rizky.
Faqih menjelaskan beberapa kendala yang dialami pengurus Karta Heppiii Community dalam mengelola Perpustakaan Patriot, seperti pelaksanaan belajar bareng gratis dan RBO, termasuk mengenai fasilitas komputer sebagai sarana belajar yang jumlahnya terbatas.
“Selain itu, bahan pustaka (buku-buku) di perpustakaan masih terbatas, termasuk juga soal honor pengelola,” tambahnya.
Ia bersyukur Dispersip Jatim memberikan respons positif terhadap sejumlah kendala yang dihadapi pengelola Perpustakaan Patriot.
“Dispersip Jatim akan mengusulkan kepada pihak berwenang agar honor pengelola perpustakaan dan mentor bisa dinaikkan kepada pihak yang berwenang, termasuk juga bahan pustaka yang dibutuhkan akan diupayakan,” ujar Faqih.
Ia menambahkan Dispersip Provinsi Jatim juga berharap ruang belajar daring tetap berjalan secara berkelanjutan dan mengaktifkan kembali program belajar bareng gratis yang beberapa waktu lalu sempat dinonaktifkan akibat adanya penetapan zona merah pandemi COVID-19 di Kecamatan Gending, Probolinggo.(an/wan)