KORAN NUSANTARA
Headline indeks Jatim

Kemenag Jatim Tegaskan Jamaah Calon Haji Jatim Telah Memenuhi Syarat

Surabaya (KN) – Kepala Kanwil Kementerian Agama (Kemenag) Jatim, Syamsul Bahri menegaskan tidak benar jika ada Visa jamaah calon haji tahun ini yang belum dikeluarkan Pemerintah Arab Saudi.“Tidak benar jika ada Visa jamaah asal Kabupaten Kediri yang belum keluar, karena visa sudah dikeluarkan hanya saja saat ini posisi masih di Jakarta,” kata Syamsul saat dikonfermasi tentang visa 176 jamaah calon haji asal Kabupaten Kediri yang belum keluar, Jumat (28/7/2017).

Menurutnya, secara administrasi, Jamaah calon haji Jatim telah memenuhi syarat sehingga tidak ada alasan untuk tidak berangkat. “Ini hanya miskomunikasi saja, mereka memang tindak berangkat hari ini tetapi akan berangkat dengan kloter berikutnya,” ungkapnya.
Seperti diberikan sebelumnya, Pembimbing dan Ketua Rombongan Jamaah Kloter 1,2,dan3 Kabupaten Kediri, Saiful Huda sempat menyampaikan kepada sejumlah awak media bahwa, dari seluruh jamaah yang dipimpinnya, ada 176 visa jamaah calon haji asal Kabupaten Kediri belum dikeluarkan oleh Pemerintah Arab Saudi.

Masing – masing terdiri dari, 53 visa jamaah kloter 1, 76 visa jamaah kloter 2, dan 47 visa jamaah kloter 3. Belum turunnya visa tersebut, karena Pemerintah Arab Saudi menyesuaikan dengan pengajuan yang dilakukan Kementerian Agama RI. (rif)

Related posts

Bencana Kekeringan Hantam 17 Desa di Cilacap

redaksi

Pemkot Sosialisasikan Pendistribusian Raskin

kornus

Tim Satgas: Ini yang dilakukan jika terpapar COVID-19