KORAN NUSANTARA
Hankam Headline indeks

Danrem 084/BJ Resmi Buka Lomba Slalom River di Sungai Kalimas

Surabaya (MediaKoranNusantara.com)  – Sebanyak 64 Tim Slalom River Boat Race yang terdiri dari TNI, Polri dan masyarakat tampak memadati Sungai Kalimas, tepatnya di lokasi Taman Prestasi, Kota Surabaya, Sabtu/9/2017).Kedatangan para Slalom itu, bertujuan untuk menghadiri lomba Slalom River yang digelar oleh Komandan Korem 084/Bhaskara Jaya (Danrem), Kolonel Kav M. Zulkifli dalam memperingati Haornas ke-34 tahun ini.

Dijelaskan Zulkifli, dalam peresmian berlangsungnya lomba tersebut, dirinya ingin melihat kompetensi yang dimiliki oleh masing-masing peserta dalam perlombaan itu.

“Para peserta yang menjuarai lomba ini, nantinya akan naik tingkat untuk mengikuti event selanjutnya,” kata Danrem 084/BJ ini.
Menurutnya, jarak yang ditempuh oleh para peserta lomba Slalom saat ini, terbilang sangat jauh. Hal itu, kata Danrem, bertujuan untuk menyiapkan fisik dan mental para peserta Slalom race kali ini. “Kurang lebih sekitar 220 meter,” ujarnya.

Danrem berharap, selama mengikuti perlombaan tersebut, seluruh peserta dapat mengedepankan sportifitas dan dan potensi yang dimiliki oleh masing-masing peserta.

“Sportifitas dan keahlian peserta dayung sangat dibutuhkan selama mengikuti lomba ini,” katanya.
Selain dihadiri Danrem 084/BJ, peresmian lomba tersebut juga dihadiri oleh Afgani, perwakilan dari Dispora Kota Surabaya dan Letkol Zoshua yang merupakan perwakilan dari Armatim. (KN01/Penrem 084/BJ)

Related posts

Penangkapan Ikan Terukur Berbasis Kuota Utamakan Nelayan Kecil

Fraksi Golkar Pimpin Komisi C DPRD Jatim, Fokus Tingkatkan PAD

kornus

Wagub Emil Harap Raperda Ormas Bisa Tingkatkan Kinerja dan Menjaga Keberlangsungan Hidup Ormas

kornus