KORAN NUSANTARA
indeks Jatim

Banjir Luapan Bengawan Solo Rendam 3 Kelurahan di Ngawi

Ngawi (MediaKoranNusantara.com) – Aliran Bengawan Solo yang melintasi Kabupaten Ngawi meluap. Luapan bengawan Solo ini membanjiri 3 kelurahan di Ngawi dengan ketinggian 40-60 sentimeter.

“Tiga kelurahan di kota Ngawi terdampak banjir luapan bengawan Solo. Ketinggian 40-60 sentimeter di jalan dan perumahan ada yang masuk,” kata Sekretaris Dinas BPBD Kabupaten Ngawi, Suhartono, Selasa (13/3/2018).

Selain kelurahan Margomulyo, dua kelurahan lain yang terendam banjir yakni kelurahan Grudo dan Karangtengah. Dari tiga kelurahan tersebut ada 42 rumah warga yang kemasukan banjir. Di perumahan Griya Rahayu Kelurahan Margomulyo terdapat 25 KK, Kelurahan Karang tengah 6 KK, dan kelurahan grudo 11 KK.

Jarak rumah warga yang terendam banjir dengan aliran bengawan Solo sekitar 500 meter. Luapan mulai masuk perkampungan di jalan sekitar pujul 02.00 WIB dini hari. Hingga akhirnya masuk ke rumah warga pukul 06.00 WIB.

Saat ini BPBD Ngawi melakukan patroli di daerah pemukiman warga yang dilalui aluran bengawan Solo. RSUD dr Soeroto Ngawi yang berada di pinggir Bengawan Solo mulai kemasukan air. Air mulai masuk di lapangan parkir di sebelah timur dengan ketinggian 30 sentimeter.(dtc/ziz)

Related posts

Survei Pilpres 2024, Publik Menginginkan Capres Berlatar Belakang TNI

kornus

Pemerintah Naikkan Tarif 13 Ruas Jalan Tol

redaksi

Dua Konsultan Pengawas Pembangunan Gedung Mess Santri Kemenag Jatim Dijebloskan Ke Medaeng

kornus