KORAN NUSANTARA
Headline indeks Jatim

Jalin Komunikasi Rencanakan Kerjasama Informasi, Kadis Kominfo Jatim Sherlita Kunjungi KPU Jawa Timur

Komisioner KPU Jawa Timur Gogot Cahyo Baskono dan dan anggota KPU lainya saat menerima kunjungan Kadis Kominfo Sherlita Ratna Dewi Agustin (jilbab merah), Kamis(15/6/2023).

Surabaya (mediakoranusantara.com) – Dalam rangka rencana kerjasama penyaluran informasi, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Timur, Sherlita Ratna Dewi Agustin melakukan kunjungan resmi di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jawa Timur, di Jl Raya Tenggilis, Kendangsari Surabaya, Kamis (15/6/2023).

Dalam kunjungannya Sherlita Ratna Dewi Agustin di dampingi a pejabat dari bidang Informasi Publik dan Komunikasi Publik serta staf redaksi pemberitaan Dinas Kominfo Jatim. Rombongan Diskominfo Jatim ditemui Kepala, Ketua Divisi Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat, Gogot Cahyo Baskoro dan Nurul Amalia, Anggota KPU Prov. Jatim Divisi Data dan Informasi.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Timur, Sherlita Ratna Dewi Agustin mengatakan, pihaknya kunjungan tersebut dalam rangka menjalin komunikasi dan menjajaki rencana kerjasama penyaluran informasi dari KPU Jawa Timur. “Dalam kunjungan ini kami berencana melakukan kerjasama, dengan harapan bahwa nanti bisa membantu menyalurkan informasi yang sudah atau yang akan disampaikan kepada masyarakat oleh KPU Provinsi Jawa Timur, intinya kami siap membantu melalui digital kami, jadi nanti ada instagram, website dan beberpa media sosial,”

Dalam kesempatan tersebut, Kadis Sherlita menyampaikan, bahwa KPU bisa memanfaatkan beberapa program dan fungsi infomasi yang dilaksanakan Kominfo Jawa Timur, antara lain fungsi diseminasi, layanan klinik hoaks, program lomba konten, dan pemanfaatan data base. “Dalam fungsi diseminasi, kami bisa membantu KPU atau Bawaslu menyebarkan informasi pemilu, sementara layanan klinik hoaks, kami mengajak masyarakat untuk tidak menyebarkan kampanye hitam,”ujarnya.

Sementara itu, Ketua Divisi Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat, Gogot Cahyo Baskoro menyambut baik rencana kerjasama dengan Dinas Kominfo Jatim dalam penyebaran informasi pada masyarakat guna meningkatkan partisipasi masyarakat dalam Pemilu 2024.

“Terima kasih atas rencana kerjasama ini dengan KPU Provinsi Jawa Timur, selama ini kerjasama dengan Kominfo sudah sangat bagus, kita sudah saling mensupport bahkan sebelum kita server dan web KPU Jatim disupport Kominfo Jatim sebelum ditarik ke KPU RI kita itu selalu ngerepotin kominfo Jatim,” ujarnya.

Ia menambahkan, pihaknya menilai dalam Pemilu 2024 sangat membutuhkan informasi yang benar dari sumber KPU, khususnya tahapan-tahapan krusial, mulai dari pencalonan, kampanye, pemungutan dan perhitungan, rekapitulasi hasil perhitungan serta penetapan calon terpilih. (KN04)

Related posts

Pemkot Surabaya Gelar Pre-Market Sounding Proyek Monorel dan Trem

kornus

Vaksin SINOVAC Resmi Peroleh Izin dari BPOM dan Sertifikasi Halal dari MUI, Pemprov Jatim Siap Lakukan Vaksin untuk Surabaya, Gresik dan Sidoarjo Mulai 14 Januari 2021

kornus

Lantik 11 Pejabat Eselon II, Gubernur Khofifah Minta Seluruh OPD Jalankan Program yang Dianggarkan Dalam APBD 2023

kornus