KORAN NUSANTARA
Hallo Nusantara indeks

Lombok Timur Kembali Diguncang Gempa, Warga Semburat Keluar Rumah

Lombok (MediaKoranNusantara.com) – Gempa bumi kembali mengguncang wilayah Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat (NTB), Jumat (3/8/2018). Guncangan gempa ini membuat warga Desa Sembalun Lawang, Kecamatan Sembalun berhamburan keluar rumah pada pukul 03.09 Wita.

“Saya kaget dan langsung keluar, getarannya lumayan terasa,” kata Inaq Isah sembari menenangkan anaknya yang masih berusia belasan tahun.

Bahkan sebelumnya, Kamis (2/8/2018) pukul 23.49 Wita dan Jumat dinihari sekitar pukul 00.17 Wita juga dirasakan getaran gempa bumi.

Namun getaran gempa bumi yang terjadi kembali pada pukul 03.09 Wita cukup menyadarkan warga hingga mengakibatkan mereka berhamburan keluar rumah.

Mungkin karena trauma dengan gempa bumi berkekuatan 6,4 Skala Richter yang terjadi pada Minggu (29/7) pagi, membuat warga masih bertahan di luar rumahnya meskipun hawa dingin malam begitu terasa.(ara/ziz)

Related posts

Pemkot Berkomitmen Wujudkan Masyarakat Surabaya Bebas Difteri

kornus

Kepala Badan Sarana Pertahanan Kemhan Paparkan Strategi Kemhan Tingkatkan Daya Saing Industri Pertahanan

kornus

Terkait Kasus Penembakan Pospam Lebaran di Solo, Kapolri Minta Masyarakat Tenang

kornus