KORAN NUSANTARA
Headline indeks Nasional

Aantisipasi Narkoba Kobangdikal Sidak Prajurit Siswa

sidak -prajurit-siswaSurabaya (KN) – Antisipasi penyalahgunaan narkoba, Komandan Komando Pengembangan dan Pendidikan Angkatan Laut (Dankobangdikal) Laksamana Muda TNI Widodo, SE. turut dalam pemeriksaan mendadak (Sidak) kepada prajurit siswa yang digelar Detasemen Provost (Denprov) Kobangdikal Kamis, (27/2/2014) dinihari.Denprov Kobangdikal yang memulai sidaknya pada pukul 23.00 hingga 02.00 WIB tersebut, dipimpin Komandan Denprov Kobangdikal Letkol Laut (PM) Khoirul Fuad dan melibatkan sedikitnya 40 personil provost dan personil kesehatan dari Satuan Kesehatan Kobangdikal.

Selain untuk mengantisipasi penyalahgunaan narkoba, juga dimaksudkan untuk mengecek hal negative lainnya seperti penularan penyakit kelamin di lingkungan siswa yang sedang menempuh pendidikan di Kobangdikal termasuk kedisiplinan siswa untuk tidak meninggalkan mess selama dalam masa pendidikan.

Pemeriksaan terhadap kelengkapan prajurit siswa dan pengecekan urine kepada 455 orang mahasisiwa STTAL, siswa Pendidikan Bekmatra I, Pendidikan Pembentukan Perwira dan Pendidikan Pembentukan Bintara ini berlangsung di mess masing-masing.

Dalam kesempatan tersebut Komandan Kobangdikal mengatakan pemeriksaan ini merupakan program lembaga pendidikan guna mengantisipasi timbulnya ancaman narkoba dan antisipasi penularan penyakit kelamin di lingukungan siswa yang sedang menempuh pendidikan di Kobangdikal.

Dewasa ini lanjutnya, bahaya penyalahgunaan narkoba harus diantisipasi secara dini, begitu juga dengan penularan penyakit kelamin hingga penyakit mematikan berupa HIV atau AIDS sangat meresahkan seluruh masyarakat dan tidak menutup kemungkinan hal tersebut terjadi pada prajurit siswa yang sedang menempuh pendidikan di Kobangdikal.

“Saya berharap dari pemeriksaan mendadak ini tidak ditemukan prajurit Kobangdikal yang bersentuhan dengan narkoba ataupun penyakit kelamin. Keyakinan ini saya sampaikan karena kalian punya keluarga yang menunggu di rumah dan mengharapkan hingga penutupan pendidikan tetap dalam Kondisi sehat untuk karier selanjutnya di TNI AL,” terang perwira tinggi bintang dua di pundak tersebut.

Sementara itu Komandan Denprov Kobangdikal Letkol Laut (PM) Khoirul Fuad menyampaikan pemeriksaan kesehatan mendadak yang lebih dikenal dengan operasi Grendel ini ditujukan kepada seluruh siswa yang sedang menempuh pendidikan di Kobangdikal tanpa terkecuali.

Menurutnya yang menjadi obyek pemeriksaan tersebut adalah siswa S1 dan D3 Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut (STTAL), Siswa Pendidikan Matra (Dikmatra) Pusat Pendidikan Lanjutan Perwira (Pusdiklapa) Siswa Pendidikan Pembentukan Perwira (Diktukpa) dan siswa Pendidikan Pembentukan Bintara (Diktukba).

“Saya ucapkan terimakasih karena dalam pemeriksaan tersebut tidak ditemukan barang ataupun siswa yang berkaitan dengan narkoba begitu juga dengan berpenyakit kelamin. Hal ini membuktikan bahwa siswa yang tengah menempuh pendidikan di Kobangdikal bersih dan siap menjadi prajurit profesional guna menuju World Claas Navy,” terangnya.  (red)

Related posts

Lewat Chozz, Mahasiswa ITS Hadirkan Detergen Organik Ramah Lingkungan

kornus

Menerima Kunjungan Country Director Bisnis & Perdagangan Kedutaan Inggris, Wagub Emil Bahas Kolaborasi Bidang Infrastruktur, Pendidikan dan Pengembangan KEK

kornus

Siapkan Strategi Tekan Kenaikan Harga Bapok Untuk Atasi Inflasi Kota

kornus